- Meiji Yasuda J1 League 2020 dihiasi beberapa mantan pemain Barcelona
- Ada empat eks-Barcelona yang merumput di Liga Jepang musim ini.
- Andres Iniesta jadi nama paling tenar.
SKOR.id - Berikut ini statistik empat mantan pemain Barcelona musim ini selama berlaga di Meiji Yasuda J1 League.
Dari empat mantan pemain Barcelona, tiga pemain berseragam Vissel Kobe, sedangkan satu lainnya bermain untuk Vegalta Sendai.
Satu pemain yang berlaga untuk Vegalta Sendai adalah Isaac Cuenca.
Cuenca adalah produk akademi pemain muda Barcelona dan membela klub tersebut pada 2010-2014.
Cuenca bermain di Jepang mulai 2019 saat membela Sagan Tosu sebelum kemudian pindah ke Vegalta Sendai musim ini.
Total, Cuenca bermain dalam 40 laga dan mencetak 6 gol serta dua assist.
Tiga pemain lain berseragam Vissel Kobe, hal ini karena hubungan erat Kobe dan Barcelona via perusahaan Rakuten.
Pertama ada Sergi Samper, produk akademi pemain muda Barcelona yang berada di Camp Nou pada 2013 sampai 2019 sebelum pindah ke Vissel Kobe musim lalu.
Kini, Samper sudah bermain dalam 50 laga dan mencatatkan dua assist.
Pemain kedua di Kobe adalah Thomas Vermaelen yang sempat membela Barcelona pada 2014 sampai 2019 sampai hijrah ke Vissel Kobe.
Sejak musim lalu, bek Belgia tersebut tampil 22 kali dan mencatatkan 1 assist.
Terakhir, ada Andres Iniesta, salah satu legenda Barcelona yang pindah ke Vissel Kobe pada 2018.
Total, Iniesta tampil 63 kali, mencetak 13 gol serta 15 assist.
Tiga pemain tersebut juga memberikan dua gelar juara untuk Vissel Kobe: Piala Kaisar 2019 dan Piala Super Jepang 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Polling: Ryuji Utomo Teratas Difavoritkan Bermain di Meiji Yasuda J.League https://t.co/pqqsGU3tWL— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 2, 2020
Berita J.League Lainnya:
Hasil Polling: Ryuji Utomo Teratas Difavoritkan Bermain di Meiji Yasuda J.League
Menanti 2 Wakil Tersisa ke Liga Champions Asia dari Meiji Yasuda J1 League