SKOR.id - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut gembira kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam pada lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dalam laga yang digelar di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024) malam WIB, itu Timnas Indonesia menang dengan skor telak 3-0.
Tiga gol kemenangan Timnas Indonesia dicetak oleh Jay Idzes (9’), Ragnar Oratmangoen (23’), dan Ramadhan Sananta (90+8’).
Kemenangan ini membuat peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 sekaligus lolos ke Piala Asia 2027 semakin besar. Mengingat, skuad yang dilatih Shin Tae-yong itu kini bertengger di posisi kedua klasemen Grup F dengan tujuh poin.
Mereka terpaut lima poin dari Irak yang berada di posisi pertama. Sedangkan Vietnam kini berada di posisi ketiga dengan tiga poin.
Timnas Indonesia masih menyisakan dua laga lagi di fase ini yaitu menghadapi Irak dan Filipina, Juni 2024. Kedua laga itu akan dimainkan di kandang Timnas Indonesia. Sehingga peluang untuk meraih kemenangan sangat terbuka.
Maka itu, Erick Thohir mengingatkan bahwa perjuangan Timnas Indonesia belum selesai.
“Kita tetap fokus untuk menghadapi dua pertandingan selanjutnya di bulan Juni untuk lolos ke babak berikutnya” ujar Erick.
"Masih ada dua laga terakhir, laga hidup mati untuk kita bisa lolos. Tetap fokus untuk kembali meraih hasil terbaik di dua laga berikutnya," Erick Thohir menegaskan.
Lebih lanjut, lelaki yang juga Menteri BUMN itu mengapresiasi performa Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan pada laga ini.
"Alhamdulillah kita berhasil meraih tiga poin di kandang Vietnam. Mental dan ketenangan para pemain tentu patut mendapatkan apresiasi," katanya.
Erick menyampaikan kemenangan ini bukan sekadar tiga poin semata. Dia menilai hal ini merupakan kemenangan bersejarah lantaran Timnas Indonesia sudah hampir 20 tahun tidak mampu meraih poin penuh saat bertandang ke Vietnam.
"Terakhir kita menang di Vietnam itu saat Piala AFF yang namanya masih Piala Tiger pada 2004. Ini menjadi bukti perubahan baik dari sisi kualitas dan mental bertanding yang mengalami peningkatan signfikan," ucap Erick.