- Sean Gelael meraih poin pertamanya di F2 2020 setelah finis ke-10 pada race 1 (feature race) GP Styria, Sabtu (11/7/2020) malam WIB.
- Pembalap DAMS itu sebenarnya berpeluang finis ke-8 tetapi kondisi di lintasan Red Bull Ring membuat Sean Gelael urung mengambil risiko.
- Hasil apik ini membuat Sean Gelael makin termotivasi menghadapi race 2 (sprint race) pada Minggu (12/7/2020).
SKOR.id - Tekad Sean Gelael meraih poin perdana di Formula 2 (F2) 2020 akhirnya terwujud di Red Bull Ring, Austria, Sabtu (11/7/2020) malam WIB.
Poin perdana untuk pembalap DAMS Racing Team itu didapatkan setelah ia sukses finis ke-10 dalam sesi balapan pertama (feature race) GP Styria 2020.
Race pertama F2 GP Styria 2020 sempat tertunda selama dua jam karena hujan lebat di Red Bull Ring. Hujan ini pula yang membuat sesi latihan bebas ketiga Formula 1 (F1) dibatalkan.
Walaupun lintasan masih diguyur hujan, Michael Masi (Race Director F1) memastikan balapan F2 tetap bisa digelar dengan aman
Dengan kondisi lintasan basah dan hujan, semua pembalap dituntut untuk disiplin dan lebih waspada agar tidak terjadi insiden ketika balapan berlangsung.
Feature race F2 GP Styria 2020 berakhir dengan kemenangan Robert Shwatzman (Prema Racing) yang mampu memanfaatkan kesalahan pit stop Yuki Tsunoda (Carlin).
Yuki Tsunoda pada akhirnya harus puas menjadi runner up sementara tempat ketiga menjadi milik pembalap Cina, Guanyu Zhou (Uni-Virtuosi).
Sementara itu, Sean Gelael yang start dari posisi ke-16 sempat naik beberapa posisi sebelum melakukan proses pit stop.
Setelah keluar dari pit lane, Sean makin melaju dan sempat hanya terpaut 0,8 detik dengan rekan setimnya, Dan Ticktum, di posisi kesembilan.
Namun, peluang menyusul Dan Ticktum dibiarkan lepas oleh Sean Gelael karena kondisi cukup berisiko, apalagi balapan telah memasuki putaran terakhir.
"Daripada kami bertabrakan, lebih baik saya mengamankan poin," kata Sean Gelael seusai balapan.
"Namun, kalau itu untuk memperebutkan posisi delapan, yang berarti pole position Race 2, saya akan memaksakannya," pria 23 tahun itu menambahkan.
Meski baru mendapat satu poin, Sean tetap bersyukur karena ini jadi motivasi awal baginya untuk menuntaskan musim F2 2020 dengan apik.
Pasalnya, Sean mengalami masalah teknis saat balapan di GP Austria (3-5 Juli) yang menyebabkan ia harus mengakhiri balapan lebih cepat.
"Apa yang terjadi pekan lalu sungguh tak mengenakkan. Namun Sean justru menyemangati kami untuk bangkit," ujar Francois Sicard, Team Principal DAMS.
"Dan hari ini (Sabtu) terbukti kami bisa bangkit dengan mendapat poin dari kedua pembalap."
Sean Gelael masih berpeluang menambang lebih banyak lagi poin di race kedua (sprint race) F2 GP Styria yang berlangsung Minggu (12/7/2020), di Red Bull Ring.
Balapan yang akan menampilkan 28 lap atau 45 menit + 1 putaran tersebut dapat secara langsung ditonton melalui layanan live streaming di www.sean-gelael.com pukul 16:10 WIB.
Dengan mengantongi satu poin, Sean Gelael berdiri di urutan ke-15 daftar klasemen sementara F2 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Norwich City Degradasi, 5 Pemain Muda Ini Pantas Diambil Klub Liga Inggrishttps://t.co/ZDkMkGUYCw— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 12, 2020
Berita Sean Gelael Lainnya:
Masalah Teknis, Sean Gelael Akhiri Lomba Perdana F2 2020 Lebih Cepat