- Sean Gelael berharap DAMS tampil maksimal pada F2 GP Spanyol 2020 di Sirkuit Catalunya.
- DAMS telah mempersiapkan berbagai kemungkinan demi menunjang performa pembalapnya.
- Sean Gelael yakin tak akan ada masalah teknis seperti di Silverstone.
SKOR.id - Menjelang Formula 2 (F2) GP Spanyol 2020, akhir pekan ini, Sean Gelael berharap tampil maksimal di Sirkuit Catalunya, Barcelona.
Pembalap dari Jagonya Ayam tersebut berharap tidak lagi ada masalah teknis selama balapan dengan mobil DAMS pada 14-16 Agustus 2020.
Secara karakter, Sirkuit Catalunya memiliki banyak kesamaan dengan Sirkuit Silverstone yang menjadi lokasi balapan F2 sebelumnya.
Atas dasar itulah, Sean Gelael berharap pemilihan ban yang tepat jadi salah satu kunci keberhasilannya meraih poin di Catalunya, akhir pekan ini.
Ban yang digunakan, hard (untuk prime atau lebih keras) dan soft (option atau lebih lunak), bisa jadi nilai plus karena sama dengan seri terakhir di Silverstone.
Dari segi karakteristik lintasan, Sirkuit Catalunya lebih banyak menyajikan tikungan ke kanan. Berbeda dengan Silverstone yang cenderung imbang.
Khusus untuk cuaca, diprediksi panas sepanjang pekan. Jika sesuai, ini akan jadi tantangan untuk semua tim dan pembalap.
Tingkat keausan ban dengan pelek 18 inchi bisa benar-benar membuat pembalap kesulitan tampil konsisten di lintasan.
Pembalap kelahiran Jakarta tersebut yakin DAMS akan menyediakan mobil lebih baik daripaa di F1 70th Anniversary GP, pekan lalu.
"Kasus di Silverstone telah berlalu dan saya tetap percaya pada tim. Mereka akan menyiapkan mobil terbaik. Saya tidak boleh menyerah," ujarnya.
Akhir pekan lalu di Sirkuit Silverstone, Sean Gelael mengalami masalah teknis, masing-masing pada Feature Race dan Sprint Race.
Saat melakoni balapan pertama, Seal Gelael mengalami masalah pada busi hingga membuat mobilnya harus masuk garasi.
Dan, ketika kembali ke trek, dirinya sudah tertinggal delapan lap. Start dari posisi ke-22, Sean harus puas finis tanpa poin di Silverstone.
Hal tersebut membuat Sean Gelael kecewa dan frustrasi karena rekan setimnya, Dan Ticktum, memiliki balapan yang bagus.
Seluruh rangkaian lomba F2 Seri Spanyol dapat disaksikan langsung melalui live streaming di www.sean-gelael.com.
Jadwal Live Streaming:
Jumat, 14 Agustus
17:55 - 18:40 WIB (Free Practice)
22:00 - 22:30 WIB (Kualifikasi)
Sabtu, 15 Agustus
21.45 WIB: Race 1 (37 lap atau 60' + 1 lap)
Minggu, 16 Agustus
16.10 WIB: Race 2 (26 lap + 1 lap)
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kemenpora Rampungkan Penyaluran Anggaran Pelatnas 14 Cabor dan NPC https://t.co/w2eiRvymIc— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 13, 2020
Berita Sean Gelael Lainnya:
Kembali Alami Masalah Teknis, Sean Gelael Pulang dengan Tangan Hampa
F2 2020: Tertimpa 2 Musibah, Optimisme Sean Gelael Menurun di Sirkuit Silverstone