- Banyak bahan alami yang bisa dimanfaatkan sebagai pengganti pomade atau gel rambut.
- Salah satunya adalah gelatin dan lilin madu (beeswax) yang mempunyai manfaat bisa menjaga tatanan rambut.
- Penggunaannya pun mudah, serta gampang dalam hal pembersihannya.
SKOR.id - Bagi seorang pria, rambut adalah salah satu elemen penting dalam penampilan dan juga menjadi penunjang kepercayaam diri.
Semakin rapi rambut, maka akan semakin percaya diri seseorang. Salah satu cara membuat rapi rambut adalah dengan menggunakan gel rambut atau pomade.
Akan tetapi, menentukan pomade yang tepat untuk jenis rambut seseorang juga bukan hal yang mudah.
Sebab sebagian besar pomade atau gel rambut yang beredar di pasaran sekarang banyak terdapat campuran bahan-bahan kimia, yang tentunya bahaya jika terus digunakan dalam jangka panjang.
Adapun di luar sana, banyak sekali bahan alami yang bisa dimanfaatkan sebagai pengganti pomade atau gel rambut berbahan kimia tersebut.
Salah satunya adalah gelatin dan lilin madu (beeswax) yang mempunyai manfaat bisa menjaga tatanan rambut menjadi rapi dalam jangka waktu lama.
Bahkan, sekarang beeswax sudah mudah ditemui di berbagai toko online dan terjangkau harganya.
Manfaatnya tentu saja menjaga agar rambut terlihat lebih rapi dan berkilau tanpa adanya efek samping bagi kesehatan rambut.
Penggunaannya pun mudah, dengan cara meramu beeswax dengan berbagai campuran lainnya seperti minyak kelapa atau minyak zaitun untuk memudahkan menata rambut.
Selain itu, bisa juga menambahkan minyak esensial untuk memberikan wewangian khusus pada rambut.
Kian unggul, gel rambut dengan bahan alami tersebut lebih mudah larut dengan air sehingga lebih mudah saat pembersihannya.
Baca Juga Berita Bugar Lainnya:
5 Titik Daerah Bagian Tubuh yang Bisa Ditekan untuk Bantu Atasi Sakit Kepala
Mengenal Bahan Pewarna Rambut Alami yang Baik untuk Kesehatan Rambut