- Daud Yordan ajak masyarakat untuk berdiam diri di rumah dan berolahraga di tengah pandemi virus corona.
- Petinju asal Sukadana itu juga berbagai tips cara berolahraga di rumah.
- Menurut Daud, pada situasi pandemi virus corona, sangat penting untuk mengikuti anjuran pemerintah.
SKOR.id – Dunia tengah memerangi virus corona. Pelaku olahraga pun turut andil dengan cara masing-masing untuk mencegah penyebaran virus yang juga dikenal dengan Covid-19.
Hal ini juga dilakukan petinju profesional Indonesia, Daud Yordan. Ia mengajak masyarakat untuk tetap mengikuti anjuran pemerintah dalam menghadapi pandemi Covid-19.
Cara ini dilakukan Daud Yordan melalui media sosial seperti Instagram. Menurutnya, penting untuk tetap berada di rumah di situasi saat ini.
Baca Juga: Daud Yordan Batal Naik Ring Tinju Gegara Virus Corona
Selain itu, petinju 32 tahun itu juga mengajak masyarakat untuk tetap aktif menggerakan tubuh dengan berolahraga.
“Minimal menjaga dirinya sendiri dan keluarga,” kata Daud Yordan kepada Skor.id, belum lama ini.
“Walaupun beraktivitas di rumah, kita harus tetap menjaga kesehatan dan dengan terus berolahraga,” ia menuturkan.
Dalam kesempatan ini, Daud Yordan juga berbagi tips agar tubuh tetap fit ketika berada di rumah.
“Lakukan senam pagi, baik di dalam atau di halaman rumah, apalagi bila menghadap matahari yang mulai terbit pagi hari," kata Daud 'Cino' Yordan.
“Itu lebih fresh secara udara, lebih enak untuk dirasakan, baik perasaan atau lingkungan kita,” ia menambahkan.
Menurut Daud, seluruh masyarakat Indonesia harus turut ambil bagian untuk memerangi virus corona dengan cara mengikuti anjuran pemerintah.
Baca Juga: Mike Tyson Klaim Bisa Kalahkan Seluruh Petinju Kelas Berat
“Supaya kita semua bisa segera menghilangkan virus yang ada di indonesia dan seluruh dunia tentunya. Pola makan juga harus dijaga,” ujar Daud.
“Mari kita semua masyarakat Indonesia bersama-sama mengikuti anjuran pemerintah agar serta virus ini dapat segera hilang dan semua aktivitas bisa kembali normal,” tuturnya.