- Daren Liew, pebulu tangkis Malaysia, bercerita tentang momen membanggakan sekaligus mengejutkan ketika dirinya menembus semifinal BWF World Championships 2018.
- Tunggal putra Malaysia tersebut bercerita tentang kemampuan Kento Momota yang tak mungkin dia tandingi.
- Meski gagal ke partai final, Daren Liew bangga menjadi semifinalis dengan status pemain non-pelatnas Malaysia.
SKOR.id - Daren Liew bercerita tentang momen membanggakan sekaligus mengejutkan ketika dirinya menembus semifinal BWF World Championships 2018.
Daren Liew yang merupakan tunggal putra Malaysia tersebut mengaku tidak menyangka jika di usia 30 tahun sekaligus pemain non-pelatnas bisa menembus empat besar BWF World Championships 2018.
Baca Juga: Juara Olimpiade dan SEA Games yang Jadi Abdi Negara, dari ASN hingga Paspampres
Namun, langkah Daren Liew terhenti di semifinal ketika berhadapan dengan wakil Jepang, Kento Momota.
Daren Liew kalah 16-21, 5-21 dari Kento Momota yang akhirnya melaju ke final dan menjadi juara dunia 2018.
Menurut Liew, gelar juara dunia memang pantas disandang Kento Momota dengan kemampuan yang dimilikinya.
Liew secara jujur mengatakan bahwa dalam kondisi apapun dirinya tidak akan mungkin bisa mengalahkan Momota dalam pertandingan bulu tangkis.
"Meskipun saya dalam kondisi prima dan bebas cedera, tidak ada kemungkinan saya bisa mengalahkan Momota," ujar Daren Liew dilansir dari thestar.com.my.
"Mungkin saya hanya bisa mencuri satu gim dari dia. Gelar juara dunia memang layak untuk Kento Momota," kata Liew.
Ya, Liew sudah empat kali bertemu Momota dan semua laga dimenangkan oleh Momota.
Meskipun gagal tampil di partai puncak, Liew tetap mendapatkan momen kejuaraan terbaik sepanjang sepanjang tahun berkat penampilan di BWF World Championships 2018.
"Itu adalah momen yang patut dikenang. Saya harus katakan bahwa saya bangga dengan pencapaian saya karena saya benar-benar sendiri kala itu," kata Liew.
Baca Juga: Manchester United Tak Mau seperti Liverpool
Setelah momen manis di kejuaraan dunia 2018, Daren Liew terus aktif mengikuti berbagai turnamen bulu tangkis menggunakan uang pribadi.
Pertandingan terakhir yang diikuti oleh Daren Liew adalah Barcelona Spain Masters 2020. Dia kalah 10-21, 19-21 dari Viktor Axelsen (Denmark) di babak semifinal.