SKOR.id - PSS Sleman vs Persis adalah partai pembuka pekan kedua Liga 1 2023-2024 dan bakal terlaksana pada Jumat (7/7/2023) sore.
Laga akan dimainkan di Stadion Maguwoharjo, markas PSS Sleman mulai jam 15.00 WIB, kedua tim datang beda modal yang kontras.
PSS kembali ke Sleman dengan tiga poin tandang. Anak asuh Marian Mihail asal Rumania ini baru saja menang.
Mereka menang tipis 1-0 atas tuan rumah Bali United dalam laga pembuka Liga 1 2023-2024.
Tiga poin penting meski kompetisi masih panjang. Tetapi, kemenangan itu tentu bisa menaikkan moral pemain skuad Elang Jawa.
Modal kemenangan di markas Bali United tentu akan membuat penonton diprediksi memadati Stadion Maguwoharjo.
Sementara itu, Persis Solo datang ke Sleman dengan kekalahan di kandang dalam laga pekan pertama Liga 1 2023-2024.
Pasukan Leonardo Medina kalah dengan skor 2-3 dari Persebaya. Menuju laga tandang perdana di Liga 1 musim ini dengan modal tak bagus, Leonardo Medina bicara kekuatan PSS Sleman.
Sayangnya, Persis Solo akan berjuang sendiri. Sebab, suporter tamu dipastikan tak boleh datang ke Stadion Maguwoharjo.
Laga PSS Sleman vs Persis Solo juga hanya dapat dihadiri penonton dengan kuota sekitar 80 persen dari kapasitas Stadion Maguwoharjo.

Berdasarkan risk assessment yang dilakukan PT LIB dan Mabes Polri, kuota Stadion Maguwoharjo adalah 20 ribu penonton.
Panitia pelaksana (panpel) PSS Sleman bakal menerbitkan tiket sebanyak 15 ribu untuk laga ini.
Ketua panpel PSS Sleman, Yuyud Pujiarto juga telah menegaskan jika kuota tersebut sepenuhnya bakal menjadi milik suporter PSS Sleman.
Saat ini, panpel PSS Sleman berusaha untuk mencegah suporter tim tamu untuk datang ke stadion.
Caranya, panpel PSS Sleman memakai daftar riwayat pembelian tiket penonton dari dua pertandingan terakhir kandang Liga 1 2022-2023 dan partai Elang Jawa saat pramusim.
Seua dilakukan untuk antisipasi masuknya suporter Persis. Yuyud juga menyampaikan permohonan maaf lantaran cara pembelian tiket laga PSS Sleman kali ini cukup ketat.
Dari situs penjualan karcis laga PSS Sleman vs Persis via Tiket.com, keterangan sama juga dicantumkan.

Pertama, tiket untuk penonton berstatus Tribun Hijau yang dibeli online yanpa penukaran seharga Rp50.000. Sayangnya, tiket telah sold out.
Syarat pembelian tiket ini berlaku kepada para pembeli yang sebelumnya sudah pernah melakukan pembelian tiket online pertandingan uji coba PSS Sleman lawan Borneo FC, Barito Putera, dan Persib Bandung.
Kedua, tiket dengan harga Rp85.000 dan juga telah ludes terjual. Ini tiket untuk status Tribun Merah dengan pembelian online tanpa penukaran.
Pembelian tiket ini syaratnya sama dengan yang pertama harus membeli karcis tiga laga pramusim PSS Sleman dengan lawan seperti disebut di atas.
Ketiga ada tiket untuk Tribun Biru Bawah dengan cara pembelian online tanpa penukaran. Harganya Rp100.000 dan sampai jam 20.40 WIB pada Kamis (6/7/2023) masih tersedia.
Namun, syarat pembelian tiket ini sama dengan yang pertama harus membeli karcis tiga laga pramusim PSS Sleman dengan lawan seperti disebut di atas.