- Yuki Ishikawa menceritakan isi hatinya usai terhenti di perempat final Olimpiade Tokyo.
- Kapten timnas voli putra Jepang tersebut berterima kasih kepada semua pihak termasuk penggemar.
- Meskipun kecewa, Yuki Ishikawa berjanji akan tumbuh semakin kuat bersama para pemain timnas Jepang.
SKOR.id - Yuki Ishikawa, pevoli putra Jepang, mencurahkan isi hatinya tentang kekalahan di Olimpiade Tokyo.
Melalui Instagram pribadinya, Ishikawa mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu melancarkan Olimpiade pada 23 Juli s.d. 8 Agustus 2021.
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
Penggemar menjadi salah satu pilar penting bagi Ishikawa dan timnas voli putra Jepang selama bertanding di Ariake Arena, Tokyo.
"Olimpiade telah berakhir. Terima kasih atas segala dukungan yang telah kalian semua berikan," ucap pemain tim voli Italia, Powervolley Milano, tersebut.
"Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam turnamen (Olimpiade Tokyo) seperti sukarelawan, paramedis, serta penggemar yang selalu mendukung kami."
"Atas dukungan kalian semua kami (Jepang) bisa menggelar Olimpiade dan mampu menunjukkan kekuatan kami di level ini. Saya sangat bersyukur."
View this post on Instagram
Pevoli 25 tahun tersebut mengaku sangat kecewa karena timnya terhenti di babak perempat final Olimpiade Tokyo.
Impian membawa kembali medali emas yang "hilang" sejak Olimpiade 1972 di Munich, Jerman, pupus karena kekalahan tersebut.
Namun, Ishikawa berjanji akan terus berjuang bersama timnas voli putra Jepang untuk bertambah kuat di turnamen selanjutnya.
"Saya sangat kecewa karena terhenti di perempat final," Ishikawa mengungkapkan kekecewaannya.
This was that moment… https://t.co/yyY189HRYo pic.twitter.com/mL3gbJzxBR— Volleyball World (@volleyballworld) August 3, 2021
"Semua pemain telah tampil dengan sangat baik tahun ini. Namun, kami harus lebih kuat lagi karena kami tidak bisa meraih hasil (yang memuaskan di Tokyo 2020)."
"Kami akan fokus untuk tujuan kami selanjutnya. Kami akan terus tumbuh menjadi para pemain terbaik dunia. Terima kasih banyak."
Tim voli Jepang baik putra maupun putri gagal meraih medali di Olimpiade Tokyo. Medali emas voli putra dimenangkan oleh Prancis sedangkan nomor voli putri direbut oleh Amerika Serikat.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Terhenti di Fase Grup, Ganda Putri Australia Tetap Puas Tampil di Olimpiade Tokyo 2020 https://t.co/0kCkMo5KuI— SKOR.id (@skorindonesia) August 9, 2021
Berita Voli Olimpiade Tokyo Lainnya:
Punya Kapten Anyar, Timnas Voli Putra Jepang Bertekad Ulang Memori Olimpiade 1972
Bekuk Brasil, Tim Voli Putri AS Cetak Sejarah Meraih Medali Emas Pertama di Olimpiade