- Sponsorship cryptocurrency jadi kontroversi di dunia olahraga.
- Penambangan uang crypto dinilai tidak ramah lingkungan lantaran boros listrik.
- Dua prinsipal tim F1, Christian Horner dan Toto Wolff, sepakat mendukung masuknya crypto.
SKOR.id - Sponsorship yang dilakukan vendor trading Cryptocurrency tengah marak di dunia olahraga. Bahkan, mulai merambah ke Formula 1 (F1).
Misalnya, Red Bull Racing, yang baru-baru ini menandatangani kontrak sponsor dengan salah satu jasa penyedia trading crypto, bybit.
Tak tanggung-tanggung, nilai sponsorship bybit dengan Red Bull Racing mencapai 150 juta dolar Amerika Serikat (sekitar Rp2,1 triliun).
Adapun uang sponsors yang mereka berikan kepada tim Max Verstappen dan Sergio Perez itu sebagian dalam bentuk tunai dan crypto.
Masalahnya, crypto menjadi sebuah kontroversi, akhir-akhir ini, menyusul adanya laporan peretasan tautan ke aktivitas kriminal, serta penipuan.
Situasi ini kemudian membuat industri crypto dipertanyakan serta dianggap tidak pantas melakukan promosi dalam dunia olahraga.
Crypto juga dianggap tak ramah lingkungan karena dalam melakukan penambangan, seseorang membutuhkan daya listrik yang sangat besar.
Menariknya, dua prinsipal tim F1 yang sepanjang musim lalu nyaris selalu berselisih, Christian Horner (Red Bull) dan Toto Wollf (Mercedes-AMG Petronas), satu suara.
Mereka mendukung penuh masuknya industri crypto ke F1 sebab bisnis trading mata uang digital sedang marak hampir di seluruh dunia.
"Saya pikir, dunia sedang berkembang dan berubah. Seluruh sektor crypto sangat menarik, Anda bisa melihat itu lebih banyak di semua olahraga," kata Horner.
Hal senada dikemukakan Toto Wollf. Manfaat yang ditawarkan crypto, jika dibandingkan sektor perbankan tradisional, perlu diapresiasi.
Dunia perlu merangkul dan memahami perubahan, daripada menghindari. "Argumen keberlanjutan sangat penting," katanya.
"Tapi, ini bukan hanya tentang pertambangan dan energi yang dikonsumsi, melainkan dari mana energi itu berasal," imbuh Wolff.
Berita Olahraga Lainnya:
German Open 2022: Tim Bulu Tangkis Indonesia Langsung Latihan Setibanya di Jerman
Eko Roni Saputra Bicara Target Duel Lawan Chan Rothana di ONE: LIGHT OUT
Nama Khabib Nurmagomedov akan Terpampang di UFC Hall of Fame 2022