SKOR.id - Gelandang Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha bersyukur bisa membantu timnas U-22 Indonesia menang atas Lebanon U-22.
Timnas U-22 Indonesia berhasil mengalahkan Lebanon U-22 dengan skor 1-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (16/4/2023) malam.
Pada laga uji coba internasional kedua itu, Beckham Putra menjadi pencetak satu-satunya gol pada menit kelima sehingga tim bisa menang.
Pemain berusia 24 tahun itu pun mengaku senang karena bisa kembali membela panji Garuda.
Terakhir, saat membela timnas U-19 Indonesia di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong, ia tak bisa melanjutkan program karena mengalami cedera.
“Senang bisa kembali bergabung timnas dan juga bisa memberikan kontribusi dengan mencetak gol," kata Beckham Putra, dari situs resmi Persib.
Ia juga mengungkapkan momentum ini akan dimaksimalkan dan membuktikan bahwa dirinya memiliki kualitas sebagai pemain muda.
"Tentunya itu jadi motivasi buat saya untuk bisa lebih baik lagi di pertandingan selanjutnya,” Beckham Putra menambahkan.
Pemain jebolan Diklat Persib ini berharap, hasil positif bisa menambah semangatnya untuk bisa meraih medali emas pada SEA Games 2023 di Kamboja, 5-17 Mei 2023.
Ambisinya semakin meningkat untuk membawa timnas Indonesia berprestasi karena terakhir menjadi juara sepak bola SEA Games pada tahun 1991 di Manila.
“Target di SEA Games bisa memberikan yang terbaik. Sudah 32 tahun kita tanpa emas, mudah-mudahan tahun ini bisa berikan gelar juara," ujar Beckham Putra.
"Kalau target gol, kalau ada kesempatan pasti akan saya maksimalkan, terpenting tim menang, siapapun yang cetak gol," ia memungkasi.
Sebagai informasi, timnas U-22 Indonesia yang dilatih Indra Sjafri terus melakukan persiapan menuju SEA Games 2023.
Setelah menjalani tiga pertandingan uji coba (dua di antaranya internasional), Garuda Muda melakoni gim internal.
Para pemain pemain dibagi ke dalam dua kelompok dan tiap kelompoknya ditangani pelatih berbeda, agar terskema seraya laga uji coba.
"Dari gim internal itu kami akan lihat pemain-pemain yang belum dipastikan dan melalui gim internal tersebut juga kami berharap sudah ada yang terpilih," ucap Indra Sjafri.