SKOR.id - Asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, dan pemain Yakob Sayuri harus merayakan Natal jauh dari keluarga tercinta.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia sedang melakukan pemustan latihan di Turki untuk mematangkan persiapan jelang tampil di Piala Asia 2023.
Mereka sudah meninggalkan Indonesia sejak 20 Desember 2023 dan dijadwalkan menjalani training center (TC) di Turki hingga 6 Januari 2024.
Lalu skuad Garuda akan langsung ke Qatar selaku negara penyelenggara Piala Asia 2023 yang digelar 12 Januari hingga 10 Februari 2024.
Meski harus merayakan Hari Raya jauh dari keluarga, Nova Arianto dan Yance Sayuri mengaku masih bisa merasakan kegembiraan Natal.
Khusus nama pertama, bahkan merasa sudah mulai terbiasa merayakan Natal tidak bersama dengan keluarga karena tuntutan pekerjaan.
"Ini mungkin jadi tahun keempat saya harus merayakan Natal jauh dari keluarga," kata Nova Arianto, Selasa (26/12/2023), dari situs resmi PSSI.
"Tapi saya masih senang dan bersyukur kita bisa merayakan Natal dengan teman-teman yang ada di sini, teman-teman timnas yang juga merayakan."
"Saya terbiasa dengan situasi ini, mungkin karena ini yang keempat kalinya jauh dari keluarga," eks-pemain Timnas Indonesia itu menambahkan.
Sementara itu untuk Yakob Sayuri, ini merupakan tahun kedua baginya tidak bisa merayakan momen bahagia Natal bersama keluarga.
Meski begitu, ia tetap legawa lantaran sudah meminta izin dan sangat direstui untuk bisa pergi membela Negara sekalipun di momen Natal.
"Sudah dua tahun saya tidak Natalan dengan keluarga, karena bersama timnas. Saya sudah komunikasi dengan keluarga," ucap Yakob Sayuri.
"Mereka mengerti, dan bilang kalau kesempatan itu tak datang dua kali, makanya apapun yang terjadi, walaupun Natalan jauh dari keluarga, tetap semangat, demi Garuda di dada."
Adapun selama di Turki, Timnas Indonesia juga bakal melakoni dua pertandingan uji coba menghadapi Libya pada 2 dan 5 Januari 2024.
Laga untuk mengetes kemampuan pun akan dilangsungkan di Qatar sebelum turnamen, yakni bersua Timnas Iran pada 9 Januari 2024.
Saat ini skuad Garuda berisikan 28 pemain dan jumlahnya bakal dikurangi menjadi 26 saat ke Qatar sesuai dengan regulasi yang ada.
Pada Piala Asia 2023, Timnas Indonesia tergabung dalam Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. Perjuangan akan dimulai 15 Januari 2024.