- Harapan Rafael Nadal untuk mempertahankan gelar Australian Open 2023 harus pupus.
- Petenis 36 tahun itu mengalami cedera saat dikalahkan Mackenzie McDonald (Amerika Serikat) pada babak kedua.
- Nadal mengaku saat ini kondisi mentalnya cukup terganggu lantaran kembali harus berkutat dengan cedera.
SKOR.id - Rafael Nadal kembali mengalami cedera. Kondisi tersebut membuat usahanya mempertahankan gelar Grand Slam Australian Open 2023 harus terhenti.
Petenis 36 tahun itu harus tersingkir pada putaran kedua Australian Open 2023 setelah dikalahkan Mackenzie McDonald (Amerika Serikat) dengan skor 4-6, 6-4, 7-5 di Rod Lover Arena, Rabu (18/1/2023).
Dalam pertandingan tersebut, Nadal terlihat mengalami cedera pada pinggang kirinya saat hendak melakukan pukulan backhand pada pertengahan set kedua.
Akibatnya, performa Nadal menjadi menurun dalam sisa pertandingan hingga akhirnya ia harus menelan kekalahan.
Pemilik 22 gelar Grand Slam itu pun tak bisa menutupi kesedihannya, bahkan ia mengaku saat ini kondisi mentalnya terganggu lantaran kembali harus berkutat dengan cedera.
"Pada akhirnya, saya sama sekali tidak bisa mengeluh tentang hidup saya," kata Nadal.
"Tidak bisa mengatakan bahwa saya tidak hancur secara mental saat ini, karena saya akan berbohong."
Rafael Nadal menyambut Australian Open 2023 dalam kondisi kurang menggembirakan yang diakibatkan cedera tulang rusuk, perut, dan kaki.
Hal itulah yang membuatnya absen di sebagian besar turnamen paruh musim lalu setelah Wimbledon 2022.
Always a pleasure, @RafaelNadal ????#AusOpen • #AO2023 pic.twitter.com/CdnOMzYDK0— #AusOpen (@AustralianOpen) January 18, 2023
Ia juga dua kali menderita kekalahan saat memperkuat Spanyol dalam United Cup 2023, yang ia jadikan sebagai turnamen pemanasan menuju Australian Open.
Meskipun Nadal hanya memenangkan dua pertandingan sejak US Open pada September lalu, "The King of Clay", julukan Nadal, menemukan hal positif dari perjalanannya ke Australia.
Ia tentu berharap cedera kali ini tak harus memaksanya menepi cukup lama dari lapangan.
"Mudah-mudahan (cedera) tidak terlalu buruk. Pada akhirnya (sudah) tiga minggu (menunjukkan hasil) positif dalam hal latihan," katanya.
"Jadi saya sangat berharap bahwa (cedera) tidak membuat saya keluar dari lapangan untuk waktu yang lama, karena akan sulit untuk melakukan pemulihan lagi."
"Ini bukan hanya pemulihan. Itu semua adalah jumlah pekerjaan yang harus Anda kumpulkan untuk kembali ke level yang layak," Nadal menuturkan.
Baca Berita Tenis Lainnya:
Australian Open 2023: Cedera, Rafael Nadal Tersingkir pada Babak Kedua
Rafael Nadal Sambut Kembalinya Sosok Novak Djokovic di Australian Open 2023