SKOR.id - Cedera bek Timnas Indonesia, Jordi Amat, kambuh. Hal itu diungkapkan sang pemain melalui akun Instagram pribadinya, Jumat (11/10/2024).
Cedera tersebut dialaminya kembali saat memperkuat Timnas Indonesia menghadapi Bahrain di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Kamis (10/10/2024).
Dalam laga itu, Jordi Amat memang dimainkan sebagai starter oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Namun, bek Johor Darul Takzim itu hanya dimainkan selama 45 menit, dan di awal babak kedua digantikan oleh Rizky Ridho.
“Bermain di bawah kondisi ini sangat sulit! Saya merasakan pergelangan kaki saya (sakit, red) lagi, berharap segera membaik,” kata Jordi Amat, dalam caption unggahan di akun Instagramnya itu.
Selain itu, Jordi Amat juga mengakui saat ini Timnas Indonesia sudah mulai fokus untuk menatap laga melawan Cina. Meski dibekap cedera, bek berusia 32 tahun itu tetap mematok target tinggi.
Skuad Garuda sudah melupakan hasil imbang 2-2 lawan Bahrain. Seperti diketahui, dalam laga melawan Bahrain memang terjadi drama.
Timnas Indonesia sempat tertinggal lebih dahulu melalui gol tendangan bebas Mohamed Marhoon pada menit ke-15.
Namun Jay Idzes dan kawan-kawan berhasil membalikkan kedudukan melalui gol Ragnar Oratmangoen pada menit ke-45+3, dan Rafael Struick (74’). Tapi sayang, Timnas Indonesia kembali kecolongan gol dari Mohamed Marhoon pada menit ke-90+9.
“Kami akan mendorong keras untuk 3 poin itu! Terima kasih atas dukungan kalian semua!” tegas Jordi Amat.
Sementara ini, Timnas Indonesia menempati posisi kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Itu setelah, mereka mengoleksi tiga poin dari tiga pertandingan yang telah dijalani, hasil dari bermain imbang dengan Arab Saudi (1-1), Australia (0-0), dan Bahrain (2-2).
Sedangkan Cina yang bakal dihadapi terdekat, sementara ini masih terdampar di posisi dasar klasemen Grup C. Itu lantaran skuad asuhan Branko Ivankovic belum mendapatkan poin, karena dalam tiga pertandingan yang telah dijalani selalu menderita kekalahan.
Dari tiga laga itu, Cina kalah dari Jepang (0-7), Arab Saudi (1-2), dan Australia (1-3). Maka itu, mereka juga mengusung misi bangkit saat menjamu Timnas Indonesia.