- Toto Wolff mewaspadai kebangkitan Ferrari di F1 2022.
- Bos Mercedes-AMG Petronas tersebut merasa bahwa Ferrari mengorbankan banyak hal dalam dua musim terakhir demi F1 2022.
- Toto Wolff mewaspadai teknologi aerodinamik yang diaplikasikan pada mobil terbaru Ferrari.
SKOR.id - Toto Wolff sangat mengantisipasi kebangkitan Ferrari di ajang balap Formula 1 (F1) 2022.
Bos Mercedes-AMG Petronas tersebut secara khusus menunjuk Ferrari sebagai rival paling diwaspadai untuk musim depan.
Baginya, pengembangan mobil Tim Kuda Jingkrak yang telah berlangsung sejak musim 2020 patut diwaspadai.
Ketika Wolff dan Mercedes tengah bersaing ketat dengan Max Verstappen beserta Red Bull Racing demi titel juara dunia, Ferrari justru fokus pengembangan mobil.
Pimpinan tim Ferrari, Mattia Binotto, bahkan beberapa kali absen mengawal seri balapan demi mengawasi pengembangan mobil mereka di F1 2022.
Dengan fakta tersebut, tak heran jika Wolff merasa bahwa Ferrari cukup berpotensi memberi ancaman dan patut diwaspadai.
Pria asal Austria itu secara khusus menyinggung pengembangan wind-tunnel Ferrari yang lebih panjang daripada tim lain.
Menurut Wolff, sistem aerodinamik Ferrari kemungkinan jauh lebih baik daripada tim lain termasuk Mercedes.
"Kami berasumsi penuh mereka melakukan pengembangan aerodinamika lebih lama karena mereka mengalami musim yang jeblok tahun lalu," ucap Wolff dilansir dari Express.co.uk.
"Ferrari memiliki entitas yang luar biasa dan sumber daya yang dibutuhkan. Oleh karena itu, kami menempatkan mereka dalam radar (rival berat)."
"Tidak hanya Ferrari, masih ada beberapa tim lain yang mungkin akan tampil cukup bagus musim depan (F1 2022)," ujarnya.
Menurut jadwal, F1 2022 akan dimulai dengan balapan perdana di Sirkuit Sakhir, Bahrain pada 20 Maret mendatang.
F1 2022 terdiri atas 23 seri yang akan ditutup dengan balapan di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab pada 20 November.
Sebelum kompetisi F1 2022 resmi bergulir, para kontestan punya kesempatan menjajal mobil masing-masing dalam tes pramusim yang berlangsung enam hari.
Tiga hari pertama bakal berlangsung di Sirkuit Catalunya pada 23-25 Februari 2022 sedangkan tiga hari lainnya bergulir di Sirkuit Sakhir adda 10-12 Maret 2022.
Genshin Impact Tunjukan Karakter Anyar Shenhen https://t.co/VUBo9wNxGU— SKOR.id (@skorindonesia) January 2, 2022
Berita F1 Lainnya:
F1 Rilis Kalender Musim 2022, 23 Seri Siap Digelar di 4 Benua
8 Rekor Michael Schumacher yang Berpotensi Dilewati Lewis Hamilton pada F1 2022