- Bobotoh Persib melalui Ketua Viking Persib Club, Heru Joko, berharap banyak pada RUPS LB yg diadakan PT LIB dan PSSI.
- Menurut Heru Joko, RUPS LB ini adalah momentum untuk membangun kembali sepak bola Indonesia agar menjadi makin maju.
- Jika ada pergantian pengurus di tubuh PT LIB, Heru berharap sosok tersebut bisa membawa perubahan positif.
SKOR.id - Ketua Viking Persib Club (Heru Joko) berharap RUPS PT LIB menghasilkan keputusan yang terbaik untuk sepak bola Indonesia.
Bobotoh Persib berharap, pandemi virus corona (Covid-19) menjadi momentum untuk mempersatukan para pemangku jabatan di tubuh PSSI maupun PT Liga Indonesia Baru (LIB).
"Artinya, semua harus berpikir positif untuk membangun kelanjutan persepakbolaan nasional setelah diadang virus corona," Ketua Viking Persib Club, Heru Joko, bertutur kepada Skor.id, Minggu (17/5/2020).
Berita Persib Lainnya: Bangkitkan Motivasi Pemain Persib Jadi Agenda Utama Robert Alberts
PSSI, PT LIB, dan semua klub kontestan Liga 1 dan 2, akan menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB), Senin (18/5/2020).
Bagi bobotoh, apapun hasil RUPS LB tersebut tetap harus mengacu kepada kemajuan sepak bola Tanah Air.
"Apapun titelnya saat ini ya, RUPS atau semacamnya, yang kami harapkan semoga melahirkan konsep yang bagus dan positif bagi kemajuan sepak bola kita," ujar Heru.
"Bagaimana kelanjutan sepak bola kita akibat pandemi corona ini, saya kira bisa didiskusikan, dibicarakan dan dibahas bersama-sama menghasilkan keputusan mengenai sepak bola untuk kembali seperti sedia kala, karena sepak bola adalah hiburan," Heru menegaskan.
Heru berharap tak ada perseteruan dan persaingan di tubuh PSSI dan PT LIB menjelang RUPS LB.
Sebab, bagaimana mau membuat keputusan bersama apabila terjadi friksi di internal.
"Sepak bola adalah milik bersama dan harus diputuskan secara bersama-sama pula," tutur Heru.
"Sayang kalau di tengah situasi sekarang ini masih juga terjadi perbedaan pendapat di sepak bola kita, yang pasti kita ingin ada konsep untuk memajukan kembali sepak bola," Heru menambahkan.
PT LIB akan menggelar RUPS LB bersama klub-klub Liga 1 dan 2. RUPS LB tersebut besar kemungkinan akan mengagendakan pula pemilihan Direktur Utama PT LIB yang baru atau tetap mempertahankan kabinet yang lama.
Berita Persib Lainnya: Bek Asing Persib Ingin Liga 1 Bergulir Lagi Demi Jaga Momentum
Namun, bagi bobotoh siapapun yang memegang PT LIB sebagai operator kompetisi tetap harus mengedepankan kemajuan, bukan mementingkan kelompok.
Karena itu, kata Heru, RUPS harus menghasilkan konsep baru yang positif. Artinya, tidak mencari keuntungan semata.