- Wander Luiz bisa jadi salah satu pemain asing pada Liga 1 2020 yang kecewa karena kompetisi ditangguhkan.
- Bobotoh selaku fan Persib Bandung sempat menaruh harapan besar pada Wander Luiz pada awal Liga 1 2020.
- Sampai Liga 1 2020 ditangguhkan karena pandemi Covid-19, Wander Luiz adalah top skor sementara dengan empat gol.
SKOR.id - Berputarnya kembali Bundesliga atau kasta teratas Liga Jerman memantik emosi pesepak bola asing yang berkarier pada Liga 1 2020, salah satunya Wander Luiz.
Mereka sudah ingin kembali merumput. Mereka ingin memamerkan kapasitas tekniknya, termasuk membuat gol-gol kemenangan.
"Saya rindu bermain sepak bola lagi, juga berlatih dan menghibur bobotoh di stadion. Saya akan sangat senang saat melakukan semua itu," kata Wander Luiz dari laman resmi klubnya.
Berita Persib Lainnya: Wejangan Made Wirawan ke Kiper Persib yang Dipanggil Timnas Indonesia U-19
Juru gedor berpaspor Brasil itu punya alasan mencukupi untuk segera merumput. Wander Luiz adalah tombak tajam Persib dan sumber kemenangan timnya sejauh musim ini jalan.
Pemain yang sebelumnya membela klub Liga Vietnam, Becamex Binh Durong sementara ini jadi pendulang gol terbanyak dengan empat kali membobol gawang klub Liga 1 2020.
Baca Juga: Mimpi Buruk Timnas Indonesia di Malaysia, Pamer Mobil Mewah Seharga 2 Miliar
Jika Liga 1 2020 digulirkan kembali, bukan tidak mungkin distribusi golnya bertambah. Karena, dia akan kembali mendapat sokongan maksimal dari Geoffrey Castillion.
"Saya sangat senang dengan situasi di dalam tim. Itu yang membuat saya ingin menciptakan sejarah dan membantu tim mencapai tujuan (juara)," kata Wander Luiz.
Kesempatan itu terbuka lebar. Sebelum kompetisi dihentikan, karena pandemi Covid-19, Persib sudah menjelma jadi kekuatan yang menakutkan.
Formasi tim sudah terbentuk, kinerja para pemain sudah sesuai skema yang diinginkan pelatih Robert Rene Alberts. Mereka tinggal melanjutkan langkah maksimal.
"Saya menghitung hari untuk kembali berlatih dengan rekan setim," tutur Wander Luiz yang saat ini puang ke Brasil.
Baca Juga: Pekan Panas Liga 1 2020, Logo Shopee Hilang dan Nasib Kompetisi Belum Jelas
"Saya ingin bermain dan mencetak gol. Semoga semua cepat pulih," ucap pemain yang sempat terpapar virus corona itu.
Saat ini, Wander Luiz masih berada di negeri asalnya yang juga dilanda wabah Corona.
Untuk mengobati rasa rindu tersebut, dia masih menjalani program latihan mandiri yang diberikan tim pelatih Persib.
Sementara itu, waktu luangnya dihabiskan bersama anak lelakinya dan keluarga kecilnya. Kebersamaan itu berakhir ketika manajemen Persib meminta kembali ke Bandung.
"Selama ini, kondisi saya dalam keadaan bagus. Saya terus berlatih dan sangat menikmati masa-masa bersama anak lelaki dan keluarga," kata lelaki kelahiran Espirito Santo, Brasil pada 17 Februari 1992.
Baca Juga: Juara Bertahan Liga Singapura Dilarang Tambah Pemain Asing