- Novak Djokovic membidik rekor legenda tenis dunia, Pete Sampras.
- Petenis asal Serbia itu ingin menutup musim di posisi teratas untuk kali keenam.
- Novak Djokovic akan tampil dalam Erste Bank Open 2020 atau dikenal dengan ATP 500 Vienna Open.
SKOR.id - Novak Djokovic membidik rekor sang idola, Pete Sampras, yang enam kali mengakhiri musim sebagai petenis putra nomor satu dunia.
Peluang tersebut terbuka karena Nole, sapaan Novak Djokovic, akan tampil dalam Erste Bank Open 2020 atau dikenal dengan ATP 500 Vienna Open.
Sepanjang karier, Novak Djokovic sudah lima kali menutup musim sebagai petenis peringkat pertama, yakni pada 2011, 2012, 2014, 2015, dan 2018.
Torehan tersebut sama dengan dua rival abadinya, Roger Federer (2004, 2005, 2006, 2007, 2009) dan Rafael Nadal (2008, 2010, 2013, 2017, 2019).
Pete Sampras menjadi satu-satunya petenis yang menutup enam musim di posisi nomor satu. Bahkan, beruntun: 1993, 1994, 1995, 1996, 1997, dan 1998.
"Sampras adalah idola saya di masa kecil. Akan luar biasa bisa menyamai rekornya dengan enam kali jadi petenis nomor satu (di akhir musim)," ujar Nole.
Tak hanya enam kalii menutup musim sebagai petenis nomor satu, petenis asal Serbia itu juga punya target lain, yakni mengalahkan Roger Federer.
Roger Federer masih jadi petenis yang paling lama menempati posisi teratas dunia, yakni totalnya 310 pekan. Urutan kedua adalah dirinya dengan 292 pekan.
Jika tetap di posisi teratas seperti sekarang, Nole akan melewati Roger Federer, awal Maret 2021. "Itu adalah tujuan besar saya dan sedang diupayakan."
"Saya berharap itu terjadi pada bulan Maret. Tapi, mari kita lihat karena ada banyak hal tak terduga yang terjadi dan berubah dari pekan ke pekan," katanya.
Novak Djokovic akan tampil dalam Vienna Open untuk kali pertama sejak 2007. Tepatnya setelah petenis 33 tahun itu keluar sebagai pemenang.
Pada babak pertama Vienna Open 2020, dirinya akan bertemu dengan kompatriotnya, Filip Krajinovic, di Wiener Stadthalle.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Orang Tua Jadi Faktor Khusus Kesuksesan ''Kembar Tachibana'' Bigetron Red Alienshttps://t.co/Uf8P5N3cVU— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 27, 2020
Berita Tenis Lainnya:
Iga Swiatek Nihil Gejala Covid-19 usai Kontak dengan Orang Positif
Novak Djokovic Ungkap Penyesalan Terbesarnya Tahun Ini