- Lando Norris makin dikenal, seiring balapan virtual Formula 1 (F1) di sela-sela penangguhan musim balap 2020.
- Nielsen Sports bahkan menyebut jumlah pengikut Lando Norris di Instagram naik pesat dalam beberapa pekan terakhir.
- Lando Norris menjelma sebagai magnet anyar F1 utamanya dikalangan penggemar muda.
SKOR.id - Pembalap McLaren, Lando Norris, makin dikenal usai balapan virtual Formula 1 (F1) di tengah penangguhan musim 2020 akibat pandemi virus corona (Covid-19).
Meskipun belum pernah juara dalam dua seri perdana F1 GP Virtual, Lando Norris kerap menghiasi berbagai lini massa.
Bahkan, Daniel Ricciardo (Renault) menyebut pembalap 20 tahun itu sebagai pecandu teknologi yang ada di mana-mana.
Baca Juga: Pelatnas Bertentangan dengan PSBB, Kemenpora Bakal Konsultasi ke Gugus Tugas
Lando Norris menarik perhatian para penggemar esport di media sosial, salah satunya streaming games online Twitch dan Instagram.
Saking terkenalnya, tak sedikit pengguna Twitch yang percaya dengan review pembalap McLaren tersebut ketimbang komentator lain.
Nielsen Sports bahkan menyebut Lando Norris sebagai pembalap dengan grafik pengikut Instagram yang signifikan hanya dalam hitungan pekan.
Berdasarkan riset yang dilakukan Nielsen, dalam kurun 14 hari, pembalap termuda F1 2020 itu mendapat 53.559 pengikut baru di Instagram.
Kini, jumlah follower Lando Norris di Instagram mencapai 1,3 juta orang. Dia dianggap bisa menaiki ombak balapan virtual F1 2020.
Misalnya saat balapan virtual di Sirkuit Melbourne, Australia, pekan lalu, ada 77.000 penonton memadati akun Twitch miliknya.
Bahkan ketika gagal start pada seri perdana F1 GP Virtual di Bahrain, pembalap asal Inggris tersebut tetap menarik perhatian penggemar esport.
"Lando Norris tampaknya makin terkenal berkat esport. Mungkin, kebangkitan McLaren jadi salah satu penyebabnya," ujar perwakilan Nielson Sports, Nigel Geach.
"Dia memiliki minat besar (terhadap esport) daripada pembalap F1 yang lain. Oleh karena itulah banyak orang yang mengikutinya (di media sosial)."
Sebagai generasi yang tumbuh di tengah himpitan teknologi, Norris adalah cerminan pembalap F1 masa kini yang tenar di dunia maya.
Hal tersebut bisa menjadi modal bagus untuknya dalam menapaki karier sebagai pembalap F1. Untuk diketahui, F1 2020 merupakan musim keduanya.
Baca Juga: Efek Covid-19, Atlet Tenis Meja India Latihan dengan Robot
"Saya rasa, Norris bisa membawa (kemampuannya) ini ke balapan sesungguhnya hingga makin banyak penonton yang memadati tiap seri (F1)," kata Nigel Geach.
GP Virtual 2020 di Twitch menjadi turnamen pengisi jeda balapan F1 2020 yang ditangguhkan karena pandemi Covid-19.
Sejak pembatalan F1 Grand Prix Melbourne, 13 Maret lalu, penyelenggara belum bisa memastikan kapan F1 2020 kembali bergulir.