- Dua pemain andalan Madura United, Fandry Imbiri dan Zulfiandi, sudah pulih dari cedera.
- Pelatih fisik Madura United memberi materi latihan khusus ke Fandry Imbiri dan Zulfiandi.
- Fisioterapi Madura United, Rudiyus Suseno, yakin Fandry Imbiri dan Zulfiandi segera pulih.
SKOR.id - Kabar baik menghampiri Madura United. Libur kompetisi membuat dua pemain, Fandry Imbiri dan Zulfiandi, pulih dari cedera tanpa absen di liga.
Kabar baik tersebut disampaikan fisioterapi Madura United, Rudiyus Suseno. Rudi mengatakan, Fandry Imbiri dan Zulfiandi sudah bisa berolahraga normal.
"Keduanya sudah membaik. Sudah bisa berolahraga dengan normal. Sebelum (kompetisi) diistirahatkan mereka juga mendapat penjelasan mengenai program latihan," kata Rudi.
Baca Juga: Manajemen Sapeh Kerrab Galang Dana Lewat ''Madura United Peduli Covid-19''
"Mereka juga selalu kami pantau untuk perkembangan dan update program latihan," ucap Rudi pada Jumat (17/4/2020).
Bek Madura United, Fandry Imbiri, mengalami cedera lutut pada 2019. Cedera tersebut dialaminya sejak awal putran kedua Liga 1 2019.
Sedangkan Zulfiandi mengalami cedera tear in meniscus. Mantan pemain Bhayangkara FC itu sudah menjalani operasi pada awal tahun ini.
Rudi membeberkan, pelatih fisik Madura United memberikan program latihan khusus kepada Fandry dan Zulfiandi, sehingga pemulihan cederanya cepat.
"Zulfiandi lebih ke arah penguatan di gym dan jogging. Sedangkan untuk Imbiri, dia sudah latihan speed endurance dan explosive," ujar Rudin.
"Jadi, mereka latihan lebih kurang dua jam dalam sehari, dari penguraian setiap latihan yang mereka jalani," Rudi menjelaskan.
Sejatinya Fandry sudah bisa memperkuat Madura United pada April 2020. Sayangnya Liga 1 2020 dihentikan sementara karena kejadian kahar, pandemi virus corona.
"Target kami pada April ini untuk (Fandry) Imbiri pulih. Kemarin dia sudah fit dan gabung dengan tim sebelum diliburkan," ucap Rudi.
Baca Juga: Isi Waktu Luang, Kiper Madura United Belajar Jadi Youtuber
"Semoga program pemulihan keduanya lancar dan segera kembali merumput saat kompetisi kembali digelar," Rudi mengharapkan.
Sementara itu, pada klasemen Liga 1 2020, saat ini Madura United menempati peringkat kedelapan dengan menorehkan 4 poin.