- Manchester United kembali tertarik kepada Bruno Fernandes.
- Sporting CP mengalami masalah keuangan sehingga bisa saja menjual sang kapten.
- Bruno Fernandes dibanderol 70 juta euro dengan cara dicicil.
SKOR.id - Manchester United mendapatkan kesempatan besar merekrut gelandang Sporting CP, Bruno Fernandes, pada bursa transfer Januari 2020.
Dilansir Sky Sports, Pemimpin Redaksi media olahraga terkemuka Portugal, O Jogo, yakni Felipe Dias mengatakan Manchester United melakukan pendekatan kepada Fernandes.
"Sejauh ini, Manchester United lebih dekat dengan Fernandes (ketimbang musim panas lalu). Kami memberitakan pertemuan antara kedua klub dan kesepakatan mungkin tercapai dalam beberapa hari," kata Dias.
Baca Juga: Sir Alex Ferguson Sarankan Pochettino Gantikan Solskjaer di Man United
"Situasi sekarang berubah sejak musim panas lalu, saat Sporting CP menolak 70 juta euro dari Tottenham Hotspur. Sekarang, mereka bisa menerima tawaran itu dengan cara dicicil," lanjutnya.
Dias meyakini, Sporting CP sedang mengalami masalah keuangan. Penjualan Fernandes menjadi alternatif paling efektif demi menutup kerugian klub.
"Pembicaraan telah terjadi selama beberapa hari. Kami yakin proses kepindahan sudah semakin dekat," ujar Dias.
Kabar tersebut semakin menjelaskan kemungkinan Sporting CP melepas Fernandes. Direktur Olahraga Sporting CP, Silas, mengakui timnya telah siap kehilangan sang kapten.
"Fernandes merupakan pemain hebat dan banyak yang meminatinya," kata Silas yang pernah bekerja di Wolverhampton Wanderers.
"Saya tidak ingin memikirkan soal Fernandes. Namun, saya akan berpikir bila dia benar-benar pergi. Saya tidak mengharapkannya, namun kami sudah siap kehilanga dia," tambah Silas.
Baca Juga: Ultimatum untuk Solskjaer, Kalahkan Norwich City atau Dipecat
Sementara itu, pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer masih bungkam soal kabar kedekatan Manchester United dengan Fernandes.
"Fernandes masih menjadi pemain di klub lain. Jadi, saya tidak membicarakannya lebih lanjut," kata Solskjaer dalam konferensi pers, Jumat (10/1/2020).
Fernandes menjadi gelandang subur bagi Sporting CP dalam dua setengah tahun terakhir.
Tercatat, eks-pemain Sampdoria itu telah mencetak 65 gol dari 130 laga Sporting CP di berbagai ajang.