- Kubis diketahui memiliki beragam manfaat untuk kesehatan.
- Salah satu manfaat dari kubis adalah menguatkan fungsi otak.
- Manfaat ini bisa didapatkan berkat adanya kandungan vitamin K dan yodium dalam kubis.
SKOR.id - Setidaknya ada empat manfaat yang bisa didapatkan dari mengonsumsi kubis.
Kubis adalah salah satu sayuran yang kerap ditemui di tempat-tempat perbelanjaan seperti pasar atau supermarket.
Meski umum, mungkin masih ada beberapa orang yang belum mengetahui khasiat dari sayur yang satu ini.
Laman tiptar.com menyebutkan bahwa kubis mengandung kalori, karbohidrat, serat, protein, dan air.
Selain itu, sayur ini juga menyimpan vitamin C, vitamin K, dan berbagai mineral seperti kalsium dan potasium.
Berbagai nutrisi ini kemudian dapat memberikan manfaat untuk kesehatan, di antaranya adalah menguatkan fungsi otak.
Manfaat ini bisa didapat berkat adanya kandungan vitamin K dan yodium yang dapat membantu aktivitas dan konsentrasi otak.
Berikut ini adalah empat manfaat yang bisa didapatkan dari rutin mengonsumsi sayur kubis:
1. Sebagai Anti-inflamasi dan Antioksidan
Kubis dapat mencegah anti-inflamasi atau peradangan berkat adanya kandungan vitamin K.
Kemudian, sayur yang satu ini juga diketahui memiliki sifat antioksidan yang berguna untuk melawan radikal bebas, menunda penuaan kulit, serta meningkatkan imun tubuh.
2. Menjaga Kesehatan Jantung
Sayuran ini juga diketahui dapat menjaga kesehatan jantung dengan sifat antioksidan yang dimilikinya.
Namun, manfaat ini kian terasa jika dilengkapi dengan mengonsumsi makanan sehat lain dan menerapkan pola hidup sehat.
3. Bagus untuk Tulang dan Otak
Kubis juga bagus untuk kesehatan tulang dan otak. Kandungan kalsium, magnesium, dan potasium membantu menjaga kesehatan tulang termasuk mencegah osteoporosis.
Sedangkan untuk kesehatan otak, kubis ini mengandung vitamin K dan yodium yang dapat membantu aktivitas dan konsentrasi otak.
4. Mencegah Jerawat dan Rambut Rontok
Kubis ternyata juga bermanfaat untuk kosmetik karena kandungan sulfur dan silikonnya yang berguna melawan jerawat.
Selain itu, kubis dapat membantu produksi keratin (protein alami pada rambut) dan juga membersihkan racun dalam tubuh.
Termasuk Dukungan Xavi, Ini 5 Alasan Ousmane Dembele Layak Dapat Kontrak Baru di Barcelona https://t.co/vMC59C0hBE— SKOR.id (@skorindonesia) November 11, 2021
Berita Bugar Lainnya:
Jenis Makanan yang Bisa Merusak Kualitas Sperma, Buah-buahan Ini Termasuk