- Real Madrid menang 3-0 atas Mallorca pada Selasa (15/2/2022) dini hari WIB.
- Karim Benzema mencetak brace pada laga tersebut.
- Pemain asal Prancis itu diam-diam sukses melampaui rekor Thierry Henry.
SKOR.id - Karim Benzema memecahkan rekor yang pernah dicetak kompatriotnya, Thierry Henry, setelah membawa Real Madrid menang 3-0 atas Mallorca.
Seperti diketahui, Los Blancos kembali merengkuh kemenangan saat bertandang ke markas Mallorca pada Selasa (15/3/2022) dini hari WIB.
Skud asuhan Carlo Ancelotti tersebut menang dengan skor 3-0, di mana Karim Benzema mencetak brace setelah gol Vinicius Jr pada awal babak kedua.
Tambahan dua gol membuat Benzema kini memiliki 22 gol dan menjadikannya top skor sementara La Liga.
Namun bukan itu saja, dilansir dari Mirror, dua gol tambahan itu juga membuat sang pemain memecahkan rekor Thierry Henry sebagai pemain Prancis dengan catatan gol terbanyak.
Henry diketahui memiliki 411 gol sepanjang karier sepak bolanya, dan kini angka tersebut sudah dilampaui Benzema.
Ujung tombak Los Blancos tersebut sudah berhasil mengemas 413 gol sepanjang karier sepak bolanya.
Dan dengan kecepatan dan konsistensi Benzema, dia tentu masih bisa menambahkan lebih banyak lagi rekornya.
Benzema mungkin berusia 34 tahun, tetapi pria Prancis itu tidak menunjukkan tanda-tanda melambat.
Penyerang Madrid itu mempelopori kesuksesan klub musim ini setelah mencetak hat-trick pekan lalu untuk menyingkirkan Paris Saint Germain dari Liga Champions.
Benzema juga punya 22 gol dan 11 kali memberi assist di Liga Spanyol musim ini.
Masih ada sepuluh pertandingan untuk dimainkan di La Liga sehingga catatan Karim Benzema itu masih bisa bertambah.
Berita Liga Spanyol Lainnya:
Liga Spanyol Bisa Lengkapi Trofi Carlo Ancelotti di Lima Liga Besar Eropa
Real Madrid Dilema, Pilih Karim Benzema atau Erling Haaland