- Rajko Toroman sudah tak memimpin latihan timnas basket Indonesia sejak sepekan terakhir.
- Perbasi menyebut pergantian dari Rajko Toroman ke Milos Pejic bukan keputusan dadakan.
- Perihal pergantian pelatih sudah dibicarakan setelah SEA Games 2021.
SKOR.id - Kabar tak sedap mengiringi persiapan timnas basket Indonesia hanya satu hari menjelang Piala Asia FIBA 2022.
Senin (11/7/2022), Rajko Toroman yang sudah sejak 2019 menangani Arki Dikania Wisnu dan kolega, diinfokan mundur.
Sebagai informasi, Piala Asia FIBA 2022 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, akan dimulai Selasa (12/7/2022).
Namun, Rajko Toroman ternyata sudah tidak memimpin latihan timnas basket Indonesia sejak satu pekan yang lalu.
Tepatnya setelah Indonesia kalah telak dari Yordania pada laga terakhir Kualifikasi Piala Dunia FIBA 2022, kendali kepelatihan diambil Milos Pejic.
Kabar ini tak terendus media lantaran manajemen timnas memutuskan latihan Andakara Prastawa dan kawan-kawan dilakukan tertutup.
Baru pada hari ini, ketika latihan kembali terbuka untuk awak media, terungkap kalau tidak ada lagi Coach Toro, sapaan Rajko Toroman.
Senin (11/7/2022) sore WIB, PP Perbasi pun mengumumkan Skuad Indonesia di Piala Asia FIBA 2022 akan dipimpin oleh Milos Pejic.
Manajer timnas basket Indonesia, Jeremy Santoso, menyebut mundurnya Rajko Toroman bukan keputusan yang dadakan.
Meski faktanya, kabar tersebut diumumkan pada H-1 Piala Asia FIBA 2022 atau sekitar 24 jam jelang laga Indonesia versus Arab Saudi.
"Jadi sudah sepekan ini Coach Toro tidak ada di latihan. Jadi, ini bukanlah keputusan dadakan," Jeremy Santoso mengatakan.
Ketua Umum PP Perbasi, Danny Kosasih, mengatakan status Milos Pejic sebagai pelatih kepala di Piala Asia FIBA 2022 juga berdasarkan rekomendasi Coach Toro.
Pasalnya, saat Milos Pejic jadi pelatih kepala di SEA Games 2021, Indonesia mampu meraih medali emas dan itu untuk kali pertama sepanjang sejarah.
"Saat di SEA Games, terlihat juga kalau para pemain sangat dekat dengan Milos Pejic. Dari sana, Coach Toro mengatakan oke juga kalau Milos Pejic yang pegang tim di Piala Asia FIBA 2022," ucap Danny Kosasih.
Yang pasti, dia memastikan, tak ada masalah dengan psikologis pemain karena rencana menggunakan Milos Pejic sebagai pelatih kepala di Piala Asia FIBA 2022 sudah direncanakan sejak jauh-jauh hari.
Berita Rajko Toroman Lainnya:
Breaking News: Timnas Indonesia Tak Dilatih Rajko Toroman di Piala Asia FIBA 2022
Kualifikasi Piala Dunia FIBA 2023: Rajko Toroman Buka Kans Mainkan Marques Bolden