SKOR.id – Indonesia berhasil menempatkan tiga wakil untuk tampil di babak semifinal turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 500 Australian Open 2024.
Skuad Merah Putih sejatinya memiliki lima wakil untuk tampil di laga perempat final Australian Open 2024 yang digelar di Quaycentre, Sydney pada Jumat (14/6/2024).
Ester Nurumi Tri Wardoyo jadi wakil Indonesia pertama yang meraih kemenangan pada hari ini dan mengantongi tiket babak empat besar.
Sayang, kemenangan Ester Nurumi Tri Wardoyo harus "memakan korban" karena didapat atas sesama tunggal putri wakil Indonesia.
Ester Nurumi Tri Wardoyo melaju ke semifinal Australian Open 2024 usai mengalahkan Komang Ayu Cahya Dewi dengan skor 21-18, 21-15.
Berkat hasil tersebut, Ester pun tercatat sebagai tunggal putri kedua asal Indonesia yang berhasil menembus turnamen bulu tangkis kategori BWF World Tour Super 500.
Tunggal putri asal Jayapura itu menyusul kiprah Gregoria Mariska Tunjung yang pernah menembus semifinal Malaysia Masters 2023.
Sayang, jejak Ester Nurumi Tri Wardoyo menembus semifinal Australian Open 2024 gagal diikuti oleh Putri Kusuma Wardani.
Langkah Putri Kusuma Wardani harus terhenti setelah tumbang di tangan unggulan kedua, Aya Ohori (Jepang), dengan skor 19-21, 13-21.
Sementara itu, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sebagai satu-satunya wakil ganda putra Indonesia di Australian Open 2024 belum terbendung.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang berstatus unggulan kedua melaju ke semifinal usai mengalahkan wakil tuan rumah, Pramudya Kusumawardana/Andika Ramadiansyah.
The Daddies menang dengan skor 21-14, 21-17 atas pasangan Australia yang berdarah Indonesia tersebut.
“Bersyukur alhamdulillah bisa menang dan melaju ke semifinal. Tentu kami senang dengan hasil ini,” kata Mohammad Ahsan seusai laga.
“Kondisi lawan termasuk bagus. Pramudya Kusumawardana/Andika Ramadiansyah juga bermain dengan baik.”
Pada babak empat besar besok, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bakal melakoni pertemuan perdana melawan Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh (Taiwan).
“Peluang ke final tetap ada. Harus fokus dari awal. Kami harus siap dari awal, apalagi pasangan Taiwan itu memiliki tenaga yang kuat dan kencang pukulannya,” kata Ahsan.
“Sejauh ini, lawan-lawan yang kami temui di sini kualitasnya lumayan juga. Untuk pertandingan besok di semifinal tentu harus lebih fokus lagi,” Hendra menimpali.
“Peluang untuk juara ada tetapi kami tidak boleh kendor fokusnya. Apalagi ini pertemuan pertama, jadi mungkin nantikami pelajari dulu bagaimana permainan lawan.”
Indonesia juga meloloskan wakil ke semifinal Australian Open 2024 dari sektor ganda putri melalui Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi.
Sama seperti Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi sama-sama berstatus unggulan kedua Australian Open 2024.
Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi juga melaju ke semifinal usai menang straight game (21-15, 21-13) atas wakil tuan rumah, Kaitlyn Ea/Gronya Somerville.