- Rangkaian pertandingan babak kedua Australia Open 2021 yang digelar Rabu (10/2/2021) telah tuntas digelar.
- Novak Djokovic, Dominic Thiem, Alexander Zverev, dan sembilan unggulan tunggal putra lainnya sukses memetik kemenangan.
- Sementara Stanislas Wawrinka dan Ugo Humbert yang juga menyandang status seeded tersingkir setelah kalah dalam lima set.
SKOR.id - Pada hari ini, Rabu (10/2/2021), turnamen tenis Grand Slam Australia Open 2021 menggelar 16 pertandingan nomor tunggal putra di Melbourne Park.
Dari 16 laga tersebut, 14 di antaranya melibatkan petenis tunggal putra dengan status unggulan dalam ajang Australia Open 2021.
Unggulan teratas sekaligus tunggal putra nomor wahid dunia, Novak Djokovic, menjadi salah satu petenis yang berlaga hari ini.
Novak Djokovic pun sukses memetik kemenangan dan melaju ke babak ketiga setelah mengatasi perlawanan sengit wakil Amerika Serikat, Frances Tiafoe.
Bermain di lapangan Rod Laver Arena, Novak Djokovic butuh waktu 3 jam 30 menit untuk memetik kemenangan dengan skor 6-3, 6-7(3), 7-6(2), 6-3.
Selain Novak Djokovic, ada 11 petenis tunggal putra berstatus unggulan yang sukses memetik kemenangan pada hari ini.
Mereka adalah Dominic Thiem (unggulan ketiga), Alex Zverev (#6), Diego Schwartzman (#8), Denis Shapovalov (#11), Milos Raonic (#14), dan Pablo Carreno Busta (#15).
Selain itu, ada pula Grigor Dimitrov (#18), Felix Auger Aliassime (#20), Dusan Lajovic (#23), Taylor Fritz (#27), serta Adrian Mannarino (#32).
Pemain yang sukses kemenangan pada hari ini bakal tampil di babak ketiga Australia Open 2021 yang dijadwalkan bergulir pada Jumat (12/2/2021).
Pada sisi lain, ada dua tunggal putra berstatus unggulan yang menelan kekalahan dan harus tersisih. Mereka adalah Stanislas Wawrinka (#17) dan Ugo Humbert (29).
Stanislas Wawrinka yang sempat beberapa kali nyaris menang saat meraih match point justru akhirnya takluk di tangan Marton Fucsovics (Hongaria) dalam duel lima set.
What. A. Match.
Fucsovics survives multiple match points for Wawrinka in the fifth set tiebreak to triumph in a classic
7-5 6-1 4-6 2-6 7-6(11) #AusOpen | #AO2021 pic.twitter.com/rbpJM337nU— #AusOpen (@AustralianOpen) February 10, 2021
Duel lima set juga harus dilalui oleh Ugo Humbert kala menghadapi wakil tuan rumah, Nick Kyrgios.
Setelah melewati 3 jam 25 menit, Ugo Humbert akhirnya kalah dengan skor 5-7, 6-4, 3-6, 7-6(2), 6-4.
Berikut rekap hasil pertandingan babak kedua tunggal putra Australia Open 2021 yang digelar Rabu (10/2/2021):
SKORStats
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Tenis Lainnya:
Rekap Hasil Australia Open 2021: Comeback Dramatis Antar Simona Halep ke Babak Ketiga
Australia Open 2021: Kostum Nyentrik Serena Williams Kembali Jadi Perhatian