- Dari 19 medali emas yang dipertaruhkan di cabor parabulu tangkis ASEAN Para Games 2022, Indonesia sudah mengamankan 11 di antaranya.
- Tim parabulu tangkis Indonesia bahkan berpeluang untuk menambah tiga medali emas ASEAN Para Games 2022 dari cabor ini.
- Pelatih Indonesia, Indra Kusuma Adi, bersyukur atas pencapaian yang telah diraih apalagi melesat dari target enam emas yang ditetapkan.
SKOR.id - Indonesia berhasil menunjukkan dominasinya dalam cabang olahraga parabulu tangkis ASEAN Para Games 2022.
Dari 19 medali emas yang tersedia, Indonesia berhasil mengamankan 11 di antaranya bahkan masih memiliki kans untuk menambah di tiga nomor lain.
Memang, saat ini tim parabulu tangkis Indonesia dalam catatan resmi turnamen baru mengumpulkan lima medali emas ASEAN Para Games 2022.
Lima medali emas dipersembahkan oleh tim beregu putra, Warining Rahayu (tunggal putri SU5), Rina Marlina (tunggal putri SH6), Fredy Setiawan/Khalimatus Sadiyah (ganda campuran SL3-SU5), dan Subhan/Rina Marlina (ganda campuran SH6).
Khalimatus Sadiyah yang sudah menuntaskan empat laga nomor tunggal putri SL3+SL4 dengan raihan kemenangan dipastikan finis sebagai pemuncak grup.
Praktis, Khalimatus Sadiyah tinggal menanti empat pesaingnya menuntaskan laga masing-masing yang menentukan medali perak dan perunggu.
Tuan rumah pun telah menyegel medali emas dari nomor tunggal putra WH2, tunggal putra SL3, tunggal putra SL4, ganda putra SL3-SL4, dan ganda putra SU5 lantaran terjadi partai All Indonesian Final.
"Alhamdulillah hari ini ada tambahan empat medali emas di mana tiga di antaranya memang jadi target kami," kata pelatih Indonesia, Indra Kusuma Adi, pada Kamis (4/8/2022).
"Untuk besok, ada banyak All Indonesian Final. Jadi target enam medali emas yang ditetapkan bisa terlampaui, jauh melesat di atas."
"Ini benar-benar berkah dari Allah SWT. Terima kasih untuk doa dari pengurus, keluarga, penonton, dan semua pihak."
"Berkat latihan kami selama TC setahun juga kerja sama tim pelatih, pendukung, dan atlet, kami bisa memaksimalkan kekuatan untuk meraih medali emas sebanyak-banyaknya," katanya memungkasi.
Sementara itu, cabor parabulu tangkis ASEAN Para Games 2022 bakal menggelar kompetisi hari terakhirnya di Edutorium UMS, Solo pada Jumat (5/8/2022) mulai jam 09.00 WIB.
Berita ASEAN Para Games 2022 Lainnya:
ASEAN Para Games 2022: Raih 9 Emas, Judo Tuna Netra Indonesia Berhasil Lampaui Target
ASEAN Para Games 2022 Tumbuhkan Nasionalisme Warga Solo via Olahraga