- Anthony Joshua ingin segera menghadapi Tyson Fury untuk menentukan juara dunia tinju kelas berat yang tak terbantahkan.
- Duel yang mempertemukan sesama petinju asal Inggris ini diprediksi bakal menarik banyak minat pencinta tinju dunia.
- Akan tetapi, laga ini tak bisa begitu saja digelar karena Anthony Joshua dan Tyson Fury sudah memiliki agenda duel masing-masing.
SKOR.id - Anthony Joshua tinggal butuh satu sabuk lagi untuk menobatkan diri sebagai juara dunia tinju kelas berat (+90,71 kg) tak terbantahkan.
Pada saat ini, Anthony Joshua sudah memegang sabuk juara tinju kelas berat versi IBF, IBO, WBA, dan WBO.
Untuk menyandang status juara tak terbantahkan, Anthony Joshua juga harus memenangi sabuk juara WBC yang saat ini dipegang oleh Tyson Fury.
Berita Tinju Lain: Deontay Wilder Sebut Tyson Fury Tak Layak Juara karena Lawan ''Zombie''
Pertarungan Anthony Joshua dan Tyson Fury di atas ring rasanya akan menjadi duel yang paling dinanti oleh banyak pencinta tinju.
Anthony Joshua pun tampak sudah tak sabar ingin meladeni Tyson Fury yang sudah sesumbar menyebut diri sebagai petinju nomor satu.
"Jika Anda benar-benar ingin mengklaim diri sebagai petinju nomor satu, ayo lawan saya. Mari kita lakukan," kata Joshua ditujukan ke Fury.
"Saya meiliki sisa sabuk (yang tak dimiliki Fury), jadi ini satu-satunya cara yang masuk akal (jika Fury ingin mengklaim sebagai petinju terbaik," pria asal Inggris ini menambahkan.
Akan tetapi, duel antara Joshua kontra Fury tak bisa begitu saja digelar. Sebab, kedua petinju asal Inggris itu sudah memiliki agenda pertarungan masing-masing pada tahun ini.
Anthony Joshua harus melakoni laga wajib kontra Kubrat Pulev, sedangkan Tyson Fury akan menjalani duel jilid III melawan Deontay Wilder.
Namun karena Fury dan Pulev memiliki promotor yang sama, Top Rank, Joshua melihat kans laga penentuan juara dunia tinju kelas berat tak terbantahkan bisa digelar lebih cepat.
Berita Tinju Lain: Ambisi Tibo Monabesa Tambah Gelar Tertunda karena Covid-19
"Saya akan bilang ke Pulev 'Sebaiknya anda menyingkir dulu', lalu berkata ke Wilder 'Nikmati makananmu sementara saya dan Fury berduel di Inggris!'," kata Joshua.
"Pertarungan ini harus segera terwujud karena tak akan ada lagi kesempatan seperti ini," Anthony Joshua memungkasi.