- Pujian mengalir untuk timnas basket putra Indonesia yang tampil apik di SEA Games 2021 Vietnam.
- Indonesia berhasil mematahkan dominasi emas Filipina yang sudah berlangsung dalam 13 edisi SEA Games.
- Andakara Prastawa Dhyaksa melontarkan pujian untuk Derrick Michael Xzavierro dan Marques Bolden.
SKOR.id - Tim nasional (timnas) basket putra Indonesia membuat sejarah dengan menyabet medali emas SEA Games 2021 Vietnam.
Minggu (22/5/2022) petang WIB, Indonesia berhasil mengalahkan dominator SEA Games, Filipina, dengan skor akhir 85-81.
Dengan kemenangan ini, Merah Putih mematahkan rekor medali emas Filipina yang sudah berlangsung selama 13 edisi SEA Games.
Pujian pun mengalir untuk timnas basket putra Indonesia. Tidak hanya dari para pencinta basket maupun masyarakat luas.
Sesama pemain pun melontarkan pujian seperti Andakara Prastawa Dhyaksa yang menyanjung performa Derrick Michael Xzavierro.
Hal tersebut disampaikan Andakara Prastawa dalam live TikTok bersama Skor.id pada 23 Mei 2022 atau sehari setelah laga final.
"Yang pasti, gue kasih kredit banget (buat) si Derrick. Dibanding sebelum pergi ke Australia, improve-nya banyak banget," katanya.
"Dan, dia humble banget, tetap mau dikasih tahu. Dia bakal jadi future of Indonesian Basketball lah. Impact-nya gede banget."
Bukan hanya kepada Derrick Michael Xzavierro, pemain Pelita Jaya di IBL 2022 itu juga mengalir untuk Marques Bolden.
Sebagai informasi, pemain berdarah Amerika Serikat (AS) itu jadi top skorer Indonesia dengan 18 poin, 10 rebound, tiga assist.
"Kita tahu, kemarin dia main dengan sedikit cedera. Jadi, dia maksain semua untuk Indonesia (padahal) baru dinaturalisasi," ucapnya.
"Kalau orang bilang dia bukan (pemain) lokal, lo harus lihat perjuangan dia untuk Indonesia. Gue respek untuk itu," imbuh Prastawa.
Berita Olahraga Lainnya:
French Open 2022 Tak Ramah bagi Unggulan Tunggal Putri, 10 Besar Sisakan Tiga Nama
Aprilia Resmi Perpanjang Kontrak Aleix Espargaro dan Maverick Vinales
Dalam 16 Jam, Tiket Online Indonesia Open 2022 Sudah Ludes Terjual