- Khabib Nurmagomedov akan menghadapi Justin Gaethje dalam UFC 254 yang digelar di Fight Island, Abu Dhabi, UEA, 24 Oktober 2020.
- Laga unifikasi gelar tersebut menjadi pertarungan tahun ini yang sangat dinantikan.
- Petarung mixed martial arts asal Rusia, Alexander Emelianenko, memberikan prediksinya dalam laga Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje.
SKOR.id - Khabib Nurmagomedov bakal melawan Justin Gaethje. Laga ini akan menjadi main card dalam UFC 254 yang digelar di Fight Island, Abu Dhabi, UEA, 24 Oktober 2020.
Laga Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje juga disebut-sebut sebagai pertarungan tahun ini.
Pasalnya, UFC 254 akan menjadi pertarungan unifikasi antara Khabib Nurmagomedov yang merupakan juara dunia UFC kelas lightweight (66-70 kg) melawan Justin Gaethje yang merupakan juara interim.
Menuju laga itu, banyak sekali prediksi yang dibuat untuk Khabib Nurmagomedov yang memiliki rekor 28 kemenangan tanpa kekalahan dan Justin Gaethje dengan 22 kemenangan dan 2 kekalahan.
Bahkan, petarung mixed martial arts asal Rusia juga mengomentari laga UFC 254 itu. Ya, Alexander Emelianenko memberikan prediksinya untuk laga Nurmagomedov vs Gaethje.
"Laga ini akan menjadi pertarungan yang sangat tak nyaman untuk Nurmagomedov. Lawannya (Gaethje) bertarung dengan baik dan merupakan juara. Inilah lawan yang akan dihadapi Khabib dan Gaethje pasti ingin jadi juara," ucap Alexander Emelianenko, dikutip dari Sports.ru.
"Gaethje akan menjadi lawan yang sulit. Khabib seakan lebih mendekati kekalahan pertamanya," ucap Alexander Emelianenko.
Ya, hingga saat ini, Nurmagomedov yang merupakan petarung asal Rusia itu belum terkalahkan sekalipun dalam rekor MMA-nya.
Emelianenko yang merupakan tiga kali juara nasional sambo Rusia dan tiga kali juara dunia Kejuaraan Combat Sambo menyatakan bahwa laga tersebut akan makin panas saat kedua petarung berada dalam oktagon.
"Tak peduli di mana pertarungan ini digelar, di Abu Dhabi, Moskow, atau Dagestan, petarung yang siap, yang akan menang," ucap petarung berusia 39 tahun ini.
Tak sampai di situ, Emelianenko juga menambahkan analisisnya bahwa akan sangat berbahaya jika Nurmagomedov memandang enteng Gaethje dalam laga UFC 254.
"Kemungkinan Khabib memandang enteng Gaethje itu ada. Hal ini akan menjadi bumerang bagi Khabib jika hal itu terjadi," kata Emelianenko.
Alexander yang merupakan adik dari mantan juara UFC, Fedor Emelianenko, juga memberikan tips kepada Nurmagomedov menuju laga tersebut.
Emelianenko menyarankan agar Nurmagomedov harus sabar dalam segara provokasi apapun yang dia terima.
Pasalnya, petarung profesional harus bisa menghadapi semua tantangan tersebut.
Belum lagi, banyak sekali yang menganggap bahwa Nurmagomedov akan kalah dalam laga ini.
Salah satu alasan adalah tanpa kehadiran ayahnya, Abdulmanap Nurmagomedov.
Abdulmanap Nurmagomedov meninggal dunia pada 3 Juli 2020. Dia adalah ayah yang sekaligus pelatih Khabib Nurmagomedov.
"Semua orang menyerang Khabib dan ingin membuat dia kelihatan lemah. Jika memang dia lemah, lawanlah dia dan raihlah kemenangan," ucap Emelianenko yang dijuluki The Grim Reaper ini.
Laga Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje pun menjadi salah satu pertarungan yang sangat dinantikan. Terhitung 10 hari lagi menuju laga tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Khabib Nurmagomedov Lainnya:
Khabib Nurmagomedov: IQ Bertarung Saya Lebih Baik daripada Justin Gaethje
UFC Resmi Rilis Poster UFC 254 yang Merupakan Laga Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje