- Berenang jadi salah satu kegiatan yang disukai anak-anak.
- Bermain air punya banyak manfaat untuk anak-anak usia dini.
- Setidaknya ada enam manfaat yang bisa didapatkan.
SKOR.id - Berenang adalah salah satu kegiatan yang sangat bermanfaat sekaligus menyenangkan untuk anak-anak.
Hal terakhir dalam pikiran anak-anak ketika masuk ke dalam air adalah belajar, meski begitu mereka secara sadar atau tak sadar akan belajar ketika mulai berenang.
Bermain air memang menyenangkan bagi anak-anak, dan juga orang dewasa, hal tersebut harus jadi poin utama dalam melatih anak-anak untuk berenang, dengan manfaat akan mengikuti dengan sendirinya.
Lalu, apa saja sebenarnya manfaat berenang bagi anak-anak? Skor.id melansir dari AS untuk melihat apa saja yang bisa didapatkan anak-anak dengan berenang.
1. Bermain Sambil Belajar
Bermain adalah salah satu alat utama untuk memberikan pelajaran untuk anak-anak, meski begitu tak semua permainan akan mereka sukai.
Bermain di dalam air bisa jadi motivasi ekstra untuk anak-anak, hal ini karena air membawa mereka ke lingkungan yang baru, dan anak-anak melihat hal tersebut sebagai sesuatu yang menarik.
Dengan ide tersebut, anak-anak bisa diberikan berbagai latihan di dalam air, asalkan masih menyenangkan, hal yang bisa membuat mereka menggerakkan badan sekaligus bersenang-senang.
2. Kesehatan
Selain memberi motivasi ekstra untuk bermain dan belajar, berenang juga sangat bagus untuk terapi dan atau alat perkembangan fisik anak.
Hal ini sudah dibuktikan dengan penelitian yang dilakukan, dengan berbagai manfaat bisa hadir untuk tubuh anak-anak.
3. Perkembangan Fisik
Masa anak-anak adalah saat manusia masih berkembang secara fisik. Basis psikomotorik biasanya dibentuk saat masih kecil, hal yang bisa sangat dikembangkan saat berenang.
Di dalam air, tubuh anak akan dipaksa untuk melatih koordinasi, keseimbangan, dan kekuatan tubuh mereka. Hal ini membuat tubuh semakin berkembang.
Meski begitu, setiap anak biasanya memiliki kebutuhan berbeda soal perkembangan fisik apa yang harus mereka dapatkan saat berenang dan bermain air.
4. Proses Pembelajaran Cepat
Hampir semua orang sangat mendapat dampak besar dengan pengalaman baru, tak terkecuali anak-anak yang selalu ingin mendapat petualangan dan tantangan baru.
Saat berenang dan main air, anak-anak akan belajar gerakan baru, menjadi terbiasa, dan punya keinginan untuk belajar hal-hal baru lainnya.
5. Hubungan Sosial
Anak-anak dari berbagai umur biasanya bisa bertemu di satu kolam renang, dan saling berkomunikasi satu sama lain.
Apalagi jika kegiatan berenang dilakukan secara berkelompok, hal ini bisa meningkatkan kemampuan sosial mereka bersama anak-anak lain di sana.
Membangun hubungan sosial yang sehat sejak kecil sangat penting artinya untuk psikologis saat dewasa.
6. Membantu Kreativitas
Program berenang mungkin bisa dibuat, tetapi anak-anak biasanya akan memiliki kreativitas sendiri hasil pemikiran mereka.
Dalam hal ini, imajinasi dan kreativitas mereka akan dipaksa untuk berkembang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
YANG TERBAIK DI J1 LEAGUE - BULAN MEI
Mulai dari penyerang Denmark sampai penyerang Brasil, sepanjang bulan Mei 2021, beberapa pemain dan pelatih tampil gemilang di @J_League_En
Selengkapnya: https://t.co/p8CO8vAsDe pic.twitter.com/gaJ5VY31rC— SKOR.id (@skorindonesia) June 15, 2021
Berita Tips Bugar lainnya: