SKOR.id - Mari menilik catatan lima laga terakhir Timnas Indonesia di kandang Arab Saudi.
Kini, Timnas Indonesia akan kembali bermain di kandang Arab Saudi dalam laga putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Kamis (9/10/2025) dini hari pukul 00.15 WIB.
Meski hanya bertemu sekali, Timnas Indonesia punya tantangan lebih besar karena laga nanti akan dihelat di kandang Arab Saudi.
Dalam lima laga terakhir di kandang Arab Saudi, Indonesia meraih satu hasil imbang dan empat kali kalah.
Akan tetapi, satu hasil imbang ini terjadi saat terakhir kali Garuda terbang ke sana, yaitu pada 6 September 2024 lalu di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Total, Indonesia mencetak dua gol dan kebobolan 14 gol.
Sandy Walsh jadi pencetak gol Timnas Indonesia saat bertemu di sini tahun lalu.
Sedangkan sebelum itu, gol terakhir Garuda di sini dicetak oleh Ronny Wabia pada November 1996.
5 Laga Terakhir Timnas Indonesia di Kandang Arab Saudi:
6 September 2024
Arab Saudi 1-1 Indonesia
Venue: King Fahd International Stadium
Ajang: Kualifikasi Piala Dunia 2026
Penonton: 42.385 penonton
6 Maret 2014
Arab Saudi 1-0 Indonesia
Venue: Prince Mohamed bin Fahd Stadium
Ajang: Kualifikasi Piala Asia 2015
Penonton: 9.500 penonton
18 Februari 2004
Arab Saudi 3-0 Indonesia
Venue: King Fahd International Stadium
Ajang: Kualifikasi Piala Dunia 2006
Penonton: 1.000 penonton
10 Oktober 2003
Arab Saudi 5-0 Indonesia
Venue: King Fahd International Stadium
Ajang: Kualifikasi Piala Asia 2004
Penonton: -
29 November 1996
Arab Saudi 4-1 Indonesia
Venue: King Fahd International Stadium
Ajang: Persahabatan
Penonton: -