- Timnas Voli Putra Brasil DIhajar AS di VNL 2022.
- AS hanya membutuhkan empat set untuk menundukkan Negeri Samba.
- Di era Wallace de Souza, AS jarang mengalahkan Brasil.
SKOR.id - Timnas Voli Putra Brasil tidak berada dalam performa terbaiknya usai ditinggal pensiun oleh sang ikon Wallace de Souza.
Di era Wallace masih bermain, Amerika Serikat (AS) sangat sulit mempecundangi Negeri Samba. Namun Minggu (12/6/2022), Brasil tunduk di tangan tim Negeri Paman Sam.
Mengandalkan Alan Souza dan Outside Hitter berpengalaman, Rodrigo Leao, Brasil gagal membendung keperkasaan AS.
Tim asuhan Renan Dal Zotto ini tunduk di Nilson Nelson Gymnasium, Brasilia, Brasil dengan skor 1-3 (25-21, 25-27, 20-25, 20-25).
Opposite AS, Jake Hanes menjadi pemain dengan kontribusi besar dengan torehan 20 poin.
Namun, AS tak boleh mengesampingkan peran dua Middle-Blocker mereka, Tyle Mitcem dan Jeffrey Jendryk II. Keduanya masing-masing membuat 13 dan 12 poin.
Jalannya bola-bola quick AS membuat konsenterasi blocker Brasil terpecah. Ini jelas cukup menyulitkan.
Sedangkan di kubu Brasil, Alan Souza dan Rodrigo Leao menjadi dua penyumbang angka terbanyak. Alan Souza membuat 23 poin dan Rodriguinho, sapaan akrab Rodrigo Leao, membuat 13 angka.
Adapun, hasil ini membuat AS untuk sementara memimpin klasemen VNL putra dengan 11 poin.
Sedangkan Brasil masih terdampar di peringkat enam dengan koleksi enam angka. Bukan hasil bagus mengingat Brasil adalah salah satu tuan rumah Pekan Pertama VNL 2022 bersama Kanada.
Sedangkan di pertandingan lain, Italia kembali meraih kemenangan. Gianelli Simone dan kawan-kawan menang 3-0 (25-21, 25-18, 25-19).
Berita VNL 2022:
VNL 2022: Debut Manis Timnas Voli Putra Brasil Tanpa Wallace de Souza
Polandia dan Bulgaria Resmi Gantikan Rusia sebagai Tuan Rumah VNL 2022