- Presiden FIVB, Ary da Silva Graca Filho, dan jajarannya baru saja menggelar rapat koordinasi dengan Komisi Wasit.
- Ary da Silva Graca Filho menekankan pentingnya Komisi Wasit FIVB dalam membawa keberlangsungan voli dunia.
- VNL 2022 akan menggunakan format baru.
SKOR.id - Federasi Voli Dunia (FIVB) baru saja menggelar rapat koordinasi dengan Komisi Wasit FIVB untuk membahas berbagai hal berkaitan dengan dunia voli indoor maupun voli pantai.
Rapat tersebut belangsung secara hybrid dengan Presiden FIVB, Ary da Silva Graca Filho, bersama dengan Sekretaris dan anggota mayoritas berada di kantor pusat Lausanne, Swiss, sedangkan sisanya secara virtual.
Beberapa hal pokok yang dibahas dalam rapat tersebut adala padatnya jadwal turnamen sepanjang 2022.
Mulai dari Kejuaraan Dunia Voli Putra dan Putri, Volleyball Nations League (VNL) format baru, hingga debut Volleyball World Beach Pro Tour.
Filho juga menyinggung tentang peran penting Komisi Wasit dalam membawa masa depan voli dunia.
"Izinkan saya menekankan pentingnya Komisi Anda. Sebagai pelatih dari para wasit, Anda adalah sosok yang memastikan konsistensi dan kualitas perwasitan acara kita semua," ucap Filho dilansir dari laman resmi FIVB.
"Anda juga adalah tokoh penting yang memastikan bahwa olahraga ini terus berkembang sesuai dengan dunia modern serta mempertahankan daya tarik penonton."
"Anda harus selalu mencari cara baru untuk pemutakhiran olahraga ini dan menjadikannya semakin inovatif dan menarik untuk penggemar."
"Dalam kesempatan ini saya ingin berterima kasih atas sikap kooperatif Anda sebagai bagian dari uji cobaa saat Kejuaraan Dunia Klub."
"Pertandingan berlangsung sukses dan kami menantikan, bersama Volleyball World, untuk mengimplementasikan hal tersebut ke turnamen berikutnya dan membawa olahraga ini ke level yang lebih tinggi."
Seperti disinggung Presiden FIVB, VNL 2022 akan menggunakan format baru untuk delapan tim baik di kategori putra maupun putri.
Setelah menyelesaikan Babak Penyisihan Grup, delapan tim teratas di kategori putra maupun putri akan tampil ke perempat final yang menggunakan sistem gugur.
Para penggemar akan terlibat langsung dalam mencari bintang favorit serta menyaksikan pertandingan di akhir pekan untuk mengurangi mobilitas.
Berita Voli Lainnya:
Fakta Proliga 2022: Jumlah Kemenangan Lebih Berharga dari Poin
Berlangsung di Berbagai Kota, FIVB Umumkan Tuan Rumah dan Peserta VNL 2022
Rusia Sangat Siap Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Voli Putra 2022