- Jumat (28/1/2022), Jakarta BNI 46 menghadapi Kudus Sukun Badak dalam lanjutan Proliga 2022.
- Sigit Ardian dan kawan-kawan menang dramatis 3-2 (25-18, 20-25, 25-16, 23-25, 15-12) atas Kudus Sukun Badak.
- Jakarta BNI 46 masih menyisakan satu laga melawan Palembang Bank SumselBabel, Minggu (30/1/2022).
SKOR.id - Jakarta BNI 46 berhasil memetik kemenangan dalam pekan keempat Putaran I Proliga 2022, Jumat (28/1/2022).
Sigit Ardian dan kolega menang dramatis, 3-2 (25-18, 20-25, 25-16, 23-25, 15-12), atas Kudus Sukun Badak di Padepokan Voli, Sentul, Bogor.
Jakarta BNI 46 yang sebelumnya ada di dasar klasemen Proliga 2022 langsung ngegas sejak set pertama dimainkan.
Dominasi sepanjang awal pertandingan membawa skuad asuhan Samsul Jais itu menutup set pertama dengan skor 25-18.
Absennya setter Aji Maulana dalam pertandingan ini membuat permainan Kudus Sukun Badak cukup kedodoran.
Meski demikian, Sukun Badak yang diperkuat De Farias Bueno Douglas dan Sobirov Islomjon, mampu bangkit di set kedua.
Di set ketiga, Jakarta BNI 46 bermain lebih nyaman dan menemukan ritme terbaik mereka ketimbang Kudus Sukun Badak.
Duo pemain asing, Tozaki Takahiro dan Osmany Camejo, berperan cukup banyak dalam menyumbang poin bagi tim.
Begitu juga pemain lokal seperti Dimas Saputra dan Sigit Ardian yang tim ini unggul jauh 21-11 dan menutup set ketiga dengan 25-16.
Di set keempat, BNI 46 yang unggul di awal mendapat tekanan dari anak didik Rohadi Mulyo menjelang technical timeout kedua.
Perlahan tapi pasti, Sukun Badak mencuri satu demi satu poin di momen krusial untuk merebut kemenangan dan menyamakan kedudukan jadi 2-2.
Set kelima yang merupakan penentu, berlangsung sengit. BNI 46 yang tertinggal 0-2 berhasil menyusul dan berbalik unggul 11-6 atas Sukun Badak.
Akan tetapi, ritme pertandingan berubah ketika Sukun Badak perlahan mencuri poin dan mengejar angka hingga selisih satu poin dengan sang rival.
"Sangat melelahkan. Kalau buat hari ini masih kurang, untuk hari Minggu mungkin bisa lebih maksimal," kata Dimas Saputra, pascalaga.
Dengan tambahan satu poin, Kudus Sukun Badak mengumpulkan total 5 angka hingga pertandingan terakhir mereka di Putaran I Proliga 2022.
Sebaliknya, kemenangan hari ini membuat Jakarta BNI 46 dapat tambahan dua poin. Kini, mereka mengoleksi empat poin dari dua kemenangan lima set.
Jakarta BNI 46 masih menyisakan satu laga di Putaran I. Minggu (30/1/2022), tim ini akan bertemu Palembang Bank SumselBabel.
Berita Proliga 2022 Lainnya:
Hasil Proliga 2022: Jakarta Mandiri Popsivo Polwan Tutup Putaran I dengan Kemenangan
Proliga 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen