- Jakarta Mandiri Popsivo Polwan sukses mengatasi Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 3-1 (25-17, 24-26, 25-20, 25-15).
- Berkat kemenangan ini Jakarta Mandiri Popsivo Polwan untuk sementara naik ke peringkat dua klasemen Putaran I Proliga 2022.
- Semetnara itu, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia masih menyisakan satu laga Putaran I untuk dimainkan pada Minggu (30/1/2022).
SKOR.id - Pekan IV Putaran I Proliga 2022 dibuka dengan laga antara Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia kontra Jakarta Mandiri Popsivo Polwan pada Jumat (28/1/2022).
Meski sudah tak menentukan juara Putaran I, yang dikunci Jakarta Pertamina Fastron, laga di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Bogor ini tetap penting untuk menuju final four.
Popsivo Polwan yang sudah bisa turun dengan dua pemain asing, menyusul kedatangan Gina Mambru, membuka laga dengan apik. Mereka memenangi set pertama dengan skor 25-17.
Tren positif itu pun berlanjut pada set kedua. Amalia Fajrina dan kolega bahkan mampu unggul enam angka.
Namun, momentum mendadak berubah jelang berakhirnya set kedua. Gresik Petrokimia dengan luar biasa membalik keadaan dan menang 26-24.
Laju apik Khalisa Azilia Rahma dan kawan-kawan pun berlanjut pada awal set ketiga kala mereka unggul 6-1.
Akan tetapi, Popsivo Polwan perlahan bisa keluar dari tekanan dan membalik keadaan dengan unggul 16-15 pada technical time out kedua pada set ketiga.
Memasuki masa-masa genting, Gresik Petrokimia sejatinya sempat mendekat. Namun, mereka tak kuasa membalik keadaan dan akhirnya kalah 20-25.
Pada set keempat, Popsivo Polwan yang tampil lebih percaya diri langsung mengontrol pertandingan sejak awal dengan unggul 6-1.
Mereka dengan cukup nyaman untuk mengendalikan pertandingan bahkan sempat unggul dua digit pada kedudukan 22-12.
Tanpa halangan berarti, Jakarta Mandiri Popsivo Polwan merebut set keempat dan menyudahi pertandingan dengan skor 3-1 (25-17, 24-26, 25-20, 25-15)
Berkat hasil ini, Jakarta Mandiri Popsivo Polwan dapat tambahan tiga angka dan menutup Putaran I dengan total torehan enam poin dari empat laga.
Mereka pun naik ke peringkat dua klasemen Proliga 2022 menggeser posisi Bandung bjb Tandamata yang sudah menutup Putaran I dengan raihan lima poin.
Sementara itu, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia turun ke peringkat empat dan tertahan dengan tiga poin sejauh ini.
Namun, mereka masih punya satu laga Putaran I untuk dimainkan pada Minggu (30/1/2022) dengan menghadapi Jakarta Elektrik PLN.
Berita Proliga 2022 Lainnya:
Proliga 2022: Jadwal dan Link Live Streaming Jumat (28/1/2022)
Nikita Venediktov Cedera, Pertamina Datangkan Pemain Asing Baru di Putaran II Proliga 2022
View this post on Instagram