- Industri game selama lima tahun terakhir ini selalu mengalami peningkatan nilai.
- Hingga pada akhirnya mulai bermunculan lapangan-lapangan pekerjaan yang berkenaan dengan video game.
- Pekerjaan yang berkaitan dengan game antara lain adalah game director, animator, game artist, dan game play tester.
SKOR.id - Industri game selama lima tahun terakhir ini selalu mengalami peningkatan nilai.
Apalagi kini mulai banyak turnamen dan tim-tim esport yang mulai bermunculan seperti jamur di musim penghujan.
Hingga pada akhirnya mulai bermunculan lapangan-lapangan pekerjaan yang berkenaan dengan video game.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Belum lagi kini juga banyak institusi perguruan tinggi yang mulai membuka jurusan-jurusan yang bisa mendukung industri game.
SKOR.id telah merangkum 5 pekerjaan yang berkaitan dengan video game, berikut paparannya:
1. Game Director
Siapa yang tidak kenal dengan Hideo Kojima atau Yasuo Miyakawa yang sudah tersohor namanya sebagai Game Director terbaik.
Game Director adalah seperti sutradara dari sebuah game dan bertanggung jawab atas keseluruhan game.
Baik dari segi teknik, grafik, hingga cerita semua berada di bawah tanggung jawab game director.
2. Game Artist
Dalam sebuah game penciptaan karakter adalah suatu elemen yang sangat penting, baik itu karakter utama ataupun NPC.
Tugas dari game artist adalah melakukan sketsa terhadap setiap karakter yang akan dihadirkan dalam game.
Tentunya sebelum menciptakan karakter, seorang game artist harus mempelajari terlebih dahulu elemen apa saja yang akan dihadirkan dalam karakter tersebut.
3. Game Animator
Tugas dari game animator adalah membuat grafik atau gambar karakter yang akan dihadirkan dalam game dalam bentuk 2D atau 3D.
Seorang game animator haruslah orang kreatif yang mampu menerjemahkan keinginan dari game director ke dalam bentuk animasi yang detail.
Selain itu, game animator juga berperan membangun suasana game sesuai dengan tema yang diangkat.
4. Audio Engineer
Hampir seperti pembuatan sebuah film, dalam membuat game juga diharuskan menggabungkan elemen visual dan elemen suara.
Sehingga bisa memberikan kesan tertentu sebagai penghantar game tersebut.
Selain itu audio engineer juga bertuga untuk membuat sound track dari sebuah game.
5. Game Play Tester
Menjadi seorang game play tester terlihat sangat menyenangkan sekali, karena memang tugas utamanya adalah mencoba suatu game.
namun, sejatinya seorang game play tester dibutuhkan orang-orang yang sangat teliti karena harus mengetahui bug-bug apa saja yang masih terjadi dalam game.
Bahkan seorang game play tester harus memainkan game berulang kali untuk memastikan game yang akan dirilis tidak ada bug atau eror yang terjadi.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Spesial Hari Game Nasional: 5 Game Indonesia yang Populer di Dunia https://t.co/CWBZZaYILs— SKOR.id (@skorindonesia) August 8, 2021
Berita Fitur Esport lainnya:
Spesial Hari Game Nasional: 5 Pengembang Game Lokal yang Karyanya Tak Kalah dari Developer Dunia
Spesial Hari Game Nasional: 5 Game Indonesia yang Populer di Dunia