- Diet ornish memberikan manfaat bagi kesehatan.
- Diet ornish dapat mencegah penyakit jantung.
- Selain itu, diet ornish mampu menjaga kesehatan mental pelaku diet.
SKOR.id - Terdapat berbagai macam jenis diet yang sering kali dijumpai. Salah satu jenis diet yang populer saat ini adalah diet ornish.
Diet Ornish merupakan diet vegan yang mengedepankan menu vegetarian dan nutrisi lainnya.
Fokus pada menu diet ini terletak pada biji-bijian utuh, buah-buahan, sayuran, serta karbohidrat olahan terbatas, protein hewani, dan lemak. Hanya 10 persen kalori yang berasal dari lemak.
Karena asupan lemak yang sangat kurang usahakan mengonsumsi suplemen yang mengandung omega-3, seperti minyak ikan.
Pasalnya, asupan yang memiliki asam lemak tinggi juga dapat mencegah berbagai macam penyakit, seperti jantung.
Jika kekurangan lemak maka akan berpengaruh pada otot-otot kita yang tidak memiliki nutrisi cukup. Dalam program diet ini, tidak hanya membatasi jumlah daging atau ikan yang dikonsumsi.
Akan tetapi, juga memperhatikan berbagai olahan makanan yang dianggap buruk bagi kesehatan, seperti makanan dengan kadar gula tinggi, makanan yang terlalu banyak bumbu masak, atau asupan lain yang tidak baik bagi kesehatan.
Selain itu, saat menjalani diet ini dianjurkan untuk tidak merokok atau mengonsumsi alkohol.
Diet ini tidak hanya berfungsi untuk menurunkan berat badan, melainkan memiliki efek lain untuk kesehatan, khususnya pada jantung.
Manfaat Diet Ornish bagi Jantung
Diet ornish memiliki fungsi utama untuk mencegah penyakit kardiovaskuler, khususnya jantung.
Selain itu, makanan yang tersedia pada diet ini memungkinkan kita untuk membatasi asupan yang memiliki efek buruk pada jangka panjang.
Diet ornish terbukti ampuh untuk menjaga kesehatan jantung. Hal tersebut karena adanya zat likopen seperti pada tomat yang mengurangi timbulnya penyakit kardivaskuler.
Diet ornish juga fokus pada sisi mental pelaku diet yang dapat mengontrol kondisi kecemasan seseorang.
Sehingga saat melakukan diet ornish direkomendasikan untuk memadukannya dengan latihan yang dapat mengatur sisi emosi seseorang, seperti yoga, meditasi, serta pernapasan.
Diet ornish untuk menjaga kesehatan jantung bakal efektif jika memperhatikan asupan yang dikonsumsi dan memadukan berbagai latihan fisik serta mental.
4 Tips Memulihkan Kesehatan Jantung Setelah Terpapar Covid-19 https://t.co/2poRoPsCUN— SKOR.id (@skorindonesia) September 2, 2021
Berita kebugaran lainnya:
9 Tanda Tubuh Lelah Akibat Olahraga Berlebihan
Kerokan Punya Banyak Manfaat, Salah Satunya Obati Pembengkakan Payudara