- Bekam adalah salah satu bentuk terapi alternatif dari Cina yang dipercaya dapat mengeluarkan racun dan zat berbahaya dari dalam tubuh.
- Dalam prosesnya, kulit akan disedot dengan "cangkir" yang dipanaskan dan bisa dilanjutkan dengan melakukan sayatan sebelum disedot ulang.
- Bekam dipercaya memiliki banyak manfaat mulai dari mengurangi rasa sakit, menenangkan tubuh, hingga mengatasi masalah kesuburan.
SKOR.id - Bekam merupakan salah satu bentuk terapi alternatif dari Cina yang dipercaya dapat mengeluarkan racun dan zat berbahaya dari dalam tubuh.
Terapi ini juga dipercaya bisa mengurangi rasa sakit dan peradangan sehingga membuat tubuh serta pikiran menjadi lebih tenang.
Sejumlah atlet dunia pun melakukan terapi ini, salah satunya Michael Phelps. Atlet renang asal Amerika Serikat itu pernah berlomba dengan tanda lingkaran gelap di bagian tubuh.
Bekam memang meninggalkan tanda berupa lingkaran gelap dari proses penyedotan kulit dengan "cangkir". Maka dari itu, terapi ini juga dikenal dengan nama cupping.
Dalam melakukan bekam, cangkir yang digunakan untuk menyedot kulit bakal dipanaskan terlebih dahulu sebelum ditempelkan ke permukaan kulit pasien.
Saat udara di dalam cangkir mulai dingin, kulit akan tertarik dan memerah karena pembuluh darah merespons perubahan tekanan. Proses ini dikenal dengan metode bekam kering.
Sedangkan metode bekam basah dilanjutkan dengan proses menyayat dangkal kulit bekas bekam sebelum dilakukan penyedotan ulang pada area tersebut.
Alhasil, kulit akan mengeluarkan darah, Setelah selesai, bagian yang luka bakal diolesi salep antibiotik dan ditutup dengan perban untuk mencegah infeksi.
Lingkaran bekas terapi bekam biasanya akan hilang dengan sendirinya setelah melewati masa 10 hari.
Seperti yang sudah disebut di atas, bekam punya banyak manfaat untuk tubuh. Dilansir Skor.id dari Alodokter, berikut beberapa manfaat terapi ini:
- Tekanan darah tinggi
- Migrain
- Depresi, kegelisahan
- Kelainan darah, seperti hemofilia dan anemia
- Masalah kesuburan dan gangguan kandungan
- Fibromyalgia dan arthritis
- Jerawat dan eksim
- Varises
- Penyumbatan bronkus (saluran pernapasan) yang disebabkan oleh asma atau alergi.
Meski punya banyak manfaat, ada baiknya untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum melakukan terapi bekam.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Lainnya: