- Persita Tangerang tak gentar menghadapi PSM Makassar, yang saat ini menjadi pemuncak klasemen sementara Liga 1 2022-2023.
- Menurut Alfredo Vera, Persita dan PSM Makassar memiliki kemiripan cara bermain.
- Persita menargetkan poin penuh saat berjumpa PSM Makassar, dan siap membuktikannya di lapangan.
SKOR.id - Persita Tangerang akan menghadapi pemuncak klasemen sementara Liga 1 2022-2023, PSM Makassar, pada Kamis (8/12/2022).
Duel Persita vs PSM Makassar dalam laga pekan ke-13 Liga 1 2022-2023 rencananya bakal dihelat di Stadion Sultan Agung, Bantul, pukul 15.15 WIB.
Pelatih Persita, Alfredo Vera, mengatakan bahwa waktu persiapan yang dimiliki tim asuhannya sangat mepet.
Namun, hal itu tak menghalangi pria asal Argentina tersebut menyiapkan taktik yang tepat. Apalagi, Persita bakal diperkuat pemain-pemain terbaik mereka.
Tim berjuluk Pendekar Cisadane ini sudah menggelar latihan pada Rabu (7/12/2022) untuk mengevaluasi pertandingan sebelumnya, sekaligus menilai para pemain yang siap turun sejak menit awal.
"Persiapan sangat singkat, tetapi hari ini kami mau latihan terakhir, hari kedua setelah pertandingan kemarin," kata Alfredo Vera dalam konferensi pers jelang laga melawan PSM.
"Kami akan lihat kondisi pemain, semua bisa siap. Ya, tunggu hari ini dan evaluasi siapa yang lebih siap untuk pertandingan besok," dia menambahkan.
Mantan pelatih Persipura itu mengaku sudah mengetahui gaya permainan PSM Makassar.
Menurutnya, skuad asuhan Bernardo Tavares lebih mengutamakan permainan kolektif ketimbang individu pemain.
Gaya permainan PSM tak jauh berbeda dengan Persita. Oleh sebab itu, M Toha dan kawan-kawan tak gentar menghadapi sang pemuncak klasemen sementara Liga 1 2022-2023.
Persita, yang baru saja kalah dari Bali United, mengincar poin penuh pada laga besok. Alfredo Vera tak mau banyak bicara dan siap membuktikannya di lapangan.
"Ya, saya lihat PSM tim yang kuat, pasti mereka punya permainan kolektif tidak individu. Hampir sama seperti kami juga," ujar Alfredo Vera.
"Untuk menang, kami harus fokus dan lakukan yang sudah kami latih. Nanti saya akan instruksikan kepada para pemain."
"Kita lihat bagaimana pertandingan besok akan berjalan di lapangan. Kalau bicara saja tidak bisa, jika sudah berjalan baru bisa dinilai bagaimana bisa tampil untuk menang," tambahnya.
Baca Juga Berita Persita Lainnya:
Hasil Persita vs Bali United: Tercipta Lima Gol, Eber Bessa Pastikan Kemenangan Serdadu Tridatu
Komentar Pelatih Persita soal Rencana Lanjutan Liga 1 2022-2023 dengan Sistem Bubble
Persita Biasakan Tim Tanpa Bae Sin-yeong, Ini Rencana Alfredo Vera