- Timnas futsal Indonesia putra akan berangkat ke SEA Games 2021 Vietnam.
- Keputusan ini merupakan hasil rapat koordinasi yang dipimpin Menteri Pemuda dan Olahrga, Zainudin Amali.
- Pihaknya telah menambahkan cabang olahraga futsal putra kepada panitia penyelenggara SEA Games 2021 Vietnam.
SKOR.id - Timnas futsal Indonesia putra resmi berangkat ke SEA Games 2021 Vietnam.
Hal ini disampaikan oleh ketua kontingen Indonesia untuk SEA Games Vietnam, Ferry J. Kono, usai melakukan rapat koordinasi yang dipimpin Menteri Pemuda dan Olahrga, Zainudin Amali, pada hari Rabu (13/4/2022).
Dari hasil rapat tersebut, pihaknya telah menambahkan cabang olahraga futsal putra kepada panitia penyelenggara SEA Games 2021 Vietnam.
Keputusan ini diambil berdasarkan hasil rekomendasi dari tim review tim review Peningkatan Prestasi Olahraga Nasional (PPON) berdasarkan data dan rekam jejak prestasinya.
"Kami sudah mendengarkan rekomendasi dari tim review, dalam hal ini Prof. Asmawi dimana dalam rekomendasinya cabang olahraga yang sudah ditetapkan baik DBON maupun non DBON akan ditambah satu cabang olahraga baru yaitu Futsal Putra," kata Ferry J. Kono.
Lebih lanjut, pihaknya akan melakukan akreditasi untuk tim futsal putra supaya bisa bertanding di SEA Games.
"Akreditasi akan kami lakukan karena memang khusus untuk sepakbola, dia menyiapkan sistem drawing di awal," ia menambahkan.
Sementara itu, ketua tim review Peningkatan Prestasi Olahraga Nasional (PPON), Prof. Dr. Moch. Asmawi menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan review sehingga diputuskan tim futsal putra yang diberangkatkan ke SEA Games. Bukan tim futsal putri.
"Kami mempunyai data yang lengkap, ternyata tim putra mempunyai tes, parameter, termasuk fisik yang lebih baik dibandingkan yang putri," katanya.
Selain itu, secara prestasi tim futsal putra memiliki record prestasi yang lebih baik diantaranya pernah menjuarai AFF 2010, tiga kali runner up AFF, lima kali juara tiga di AFF.
"Kemudian yang menjadi penguatan kami, ternyata kemarin waktu (AFF 2022) di Thailand tim putra menjadi runner up dikalahkan Thailand. Ini yang menjadi lebih penguatan kami. Kami simpulkan tim putra lebih layak diberangkatkan," ucapnya.
Berita Futsal lainnya:
Timnas Futsal Indonesia Diguyur Bonus Ratusan Juta termasuk Skuter
Usai Jadi Runner-up Piala AFF Futsal 2022, Indonesia Naik 6 Tingkat di Ranking Dunia
Kemenpora Buka Suara soal Polemik Timnas Futsal Indonesia ke SEA Games 2021