- FFI menegaskan sikapnya terkait timnas futsal Indonesia yang berangkat ke SEA Games 2021.
- Dua kategori timnas futsal Indonesia hendak diperjuangkan untuk bisa ambil bagian di SEA Games 2021.
- FFI mengajak suporter timnas futsal Indonesia terus memberi dukungan agar mendapat hasil maksimal di SEA Games 2021.
SKOR.id - Federasi Futsal Indonesia (FFI) mengirimkan surat terbuka kepada fans timnas futsal Indonesia soal SEA Games 2021.
Melalui unggahan di akun Instagram resminya, FFI memberitahu sikapnya saat ini terkait tim yang berangkat ke SEA Games 2021.
FFI bersikeras seluruh kategori timnas futsal Indonesia, putra dan putri, bisa ambil bagian dalam ajang di Vietnam pada Mei 2022.
"Dear Futsal Mania, Kami dari FFI menanggapi berita yang berkembang di penggemar Futsal terutama kejelasan timnas futsal Indonesia di ajang SEA Games," tulis FFI.
"Sampai saat ini pemerintah hanya memberikan salah satu timnas putra atau putri yang bisa berangkat ke ajang SEA Games 2022 di Vietnam nanti."
"Ketua Umum FFI Hary Tanoesoedibjo masih memperjuangkan meminta support pemerintah agar timnas putra dan putri dapat berlaga di Vietnam."
"Mari kita support timnas futsal putra dan putri agar bisa berangkat ke SEA Games dan kembali ke Tanah Air dengan dua emas," FFI menjelaskan sikapnya.
Seperti diketahui, belakangan sempat terjadi polemik terkait kehadiran timnas futsal Indonesia pada ajang SEA Games 2021.
Semula, diketahui bahwa hanya timnas futsal putri Indonesia yang berangkat, tapi kemudian keputusan terkini berubah ke putra.
Chef de Mission (CdM) kontingen Indonesia untuk SEA Games 2021, Ferry J Kono, sudah menegaskan keputusan finalnya adalah putra.
Kepada Skor.id beberapa waktu lalu, Ferry J Kono menjelaskan bahwa dari awal memang hendak mengirimkan tim putra.
Akan tetapi, saat pertama kali memanggil FFI, federasi malah mengusulkan putri karena disebut memiliki strategi tersendiri.
Namun kiprah di Piala AFF Futsal 2022 kian memantapkan keputusan final untuk mengirim timnas futsal Indonesia (kategori putra).
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Piala AFF Futsal 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Women Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Tim Peserta