- Kokohnya sektor pertahanan Arema FC bakal mendapat ujian saat berjumpa Persija Jakarta pada pekan ketujuh Liga 1 2021-2022.
- Arema FC saat ini tercatat sebagai salah satu tim Liga 1 2021-2022 dengan tingkat kebobolan terbaik.
- Persija Jakarta tentu harus mencari celah agar mampu menyarangkan gol ke gawang Arema FC pada laga nanti.
SKOR.id – Pertandingan seru bakal tersaji pada pekan ketujuh kompetisi Liga 1 2021-2022 saat Persija Jakarta berduel melawan Arema FC.
Duel antara Persija Jakarta kontra Arema FC bakal diselenggarakan di Stadion Manahan, Kota Solo, Minggu (17/10/2021) pukul 18.15 WIB.
Performa Persija Jakarta dan Arema FC pada seri pertama Liga 1 2021-2022 memang tak bisa dikatakan buruk. Hal itu terbukti dengan posisi kedua tim di klasemen sementara.
Skuad Macan Kemayoran, misalnya, saat ini berada di posisi keempat klasemen sementara dengan koleksi 10 poin.
Dari enam laga pada seri pertama, Persija sukses meraih dua kemenangan dan empat lainnya diakhiri dengan hasil imbang.
Catatan ini terhitung impresif, mengingat anak asuh Angelo Alessio sampai saat ini belum pernah menelan kekalahan di Liga 1 2021-2022.
Selain Persija, catatan serupa juga dimiliki oleh empat klub lain, yakni Bhayangkara FC, PSIS Semarang, Bali United, dan Persib Bandung.
Sementara itu, kubu Singo Edan juga mencatatkan hasil yang tak jauh berbeda. Dua dari enam laga pada seri pertama sukses dimenangi.
Tiga laga lain berakhir dengan imbang dan satu sisanya kalah. Dengan hasil itu, skuad Singo Edan meraup sembilan poin dan untuk sementara berada di posisi keenam.
Ketajaman sektor lini serang Persija tentu mendapatkan ujian berat saat ditantang Arema FC. Pasalnya, sektor pertahanan tim Singo Edan terhitung kokoh.
Mereka baru kebobolan empat gol sejauh ini. Catatan ini terhitung yang terbaik di antara seluruh kontestan Liga 1 2021-2022 lainnya.
Hanya ada dua kontestan yang mampu menorehkan rekor serupa, yakni Bhayangkara FC dan Persib Bandung.
Mengenai aspek ketajaman, kedua tim ini sama-sama mengandalkan sosok penyerang asing di sektor lini tengah.
Dari kubu Persija ada Marko Simic, sedangkan Arema FC memiliki Carlos Fortes. Keduanya sejauh ini sama-sama menyumbang tiga gol selama seri pertama.
Yang patut menjadi catatan, pemain yang disebut terakhir mulai menemukan ketajamannya sejak bergabung dengan Arema FC.
Pada laga terakhir seri pertama, Carlos Fortes sukses mencatatkan dwi gol dan membawa Arema FC menang 3-0 atas Persela Lamongan.
Perkiraan Susunan Pemain
Persija Jakarta (3-4-3): Adixi Lenvizio; Otavio Dutra, Yan Motta, Maman Abdurrahman; Rezaldi Hehanussa, Rohit Chand, Tony Sucipto, Marco Motta; Riko Simanjuntak, Marko Simic, Osvaldo Haay
Pelatih: Angelo Alessio
Arema FC (4-3-3): Adilson Maringa; Rizky Dwi Febrianto, Bagas Adi, Sergio Silva, Diego Michiels; Dandi Santoso, Hanif Sjahbandi, R Yamaguchi; Kushedya Hari Yudo, Carlos Fortes, Dedik Setiawan
Pelatih: Eduardo Almeida
Rekor Pertemuan Terakhir
23/11/2019 – Arema FC vs Persija Jakarta (1-1)
3/8/2019 – Persija Jakarta vs Arema FC (2-2)
3/8/2018 – Arema FC vs Persija Jakarta (1-1)
31/3/2018 – Persija Jakarta vs Arema FC (3-1)
24/9/2017 – Arema FC vs Persija Jakarta (1-1)
Prediksi Skor.id:
Persija Jakarta 1-1 Arema FC
Link Live Streaming Persija vs Arema FC:
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Eksklusif Raphael Maitimo: Pesan untuk Bagus Kahfi dan Bicara Pemain Belanda Cocok di Liga 1
Persib Bawa 24 Pemain untuk Seri Kedua Liga 1 2021-2022, Dua Pemain Senior Ditinggalkan
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap