- Chelsea menjadi satu dari dua tim yang lolos ke final Liga Champions 2020-2021.
- Pada partai fina, Chelsea akan berhadapan dengan Manchester City.
- Selama musim 2020-2021, tercatat ada dua pelatih yang menangani Chelsea di Liga Champions.
SKOR.id - Berikut ini adalah rangkuman perjalanan Chelsea di Liga Champions musim 2020-2021 dari penyisihan grup hingga final.
Chelsea memulai kampanyenya di Liga Champions 2020-2021 dari Grup E berrsama Sevilla, Krasnodar, serta Rennes.
Ketika masih berada di fase grup, Chelsea masih dilatih oleh Frank Lampard.
Kala itu Chelsea berhasil lolos sebagai juara grup dengan perolehan 14 poin hasil dari 4 kali menang dan 2 kali imbang.
Perjuangan Chelsea lantas berlanjut ke babak 16 besar dan berjumpa Atletico Madrid.
Pada fase tersebut, Chelsea sudah berganti pelatih dari Frank Lampard menjadi Thomas Tuchel.
Di bawah asuhan Thomas Tuchel, Chelsea sukses tampil impresif di fase gugur.
Pada babak 16 besar, Chelsea sukses menggugurkan Atletico Madrid dengan agregat 3-0.
Kemudian, pasukan Thomas Tuchel berhasil menumbangkan FC Porto dengan agregat 2-1 sebelum akhirnya menaklukkkan Real Madrid di babak semifinal agregat 3-1.
Di partai final, Chelsea bakal berjumpa Manchester City.
Laga final ini rencananya bakal digelar di Stadion Dragao, Porto, pada Minggu (30/5/2021) dini hari WIB.
Berikut ini adalah cuplikan video perjalanan Chelsea di Liga Champions 2020-2021:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Teco Berharap Bali United Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Piala AFC 2021 https://t.co/T0mcbykeXq— SKOR.id (@skorindonesia) May 22, 2021
Berita Chelsea Lainnya:
Bukan Duo Manchester, Harry Kane Diklaim Cocok untuk Chelsea
Pemain Ricuh di Lapangan, Chelsea dan Leicester Terancam Dihukum FA