Wawancara Eksklusif Muhammad Nasuha: Tidak Trauma Cedera dan Fokus Jadi Pelatih

Estu Santoso

Editor:

  • Muhammad Nasuha adalah bek kanan andalan timnas Indonesia di Piala AFF 2010.
  • Sayang, Muhammad Nasuha kariernya terhenti pada usia yang masih produktif karena cedera.
  • Trauma cedera tak lagi dirasakan, Muhammad Nasuha pun fokus melatih.

SKOR.id - Muhammad Nasuha adalah bek kanan timnas Indonesia andalan pelatih Alfred Riedl pada Piala AFF 2010.

Saat itu, timnas Indonesia mampu menembus final tetapi kalah dari timnas Malaysia.

Namun, nama Muhammad Nasuha adalah pemain yang selalu tampil bagi skuad Garuda dari fase awal sampai dua leg final.

Bahkan pada final di Jakarta saat timnas Indonesia menang 3-2 atas Malaysia, Nasuha membuat satu gol.

Sayang, Nasuha selepas membaka timnas Indonesia yang moncer di Piala AFF 2010 namanya meredup.

Cedera pada lutut kirinya membuat lelaki asli Serang, Banten ini tak lagi maksimal.

Nasuha selama aktif sebagai pesepak bola pada level senior pernah membela Pelita KS, Persikota Tangerang, Sriwijaya FC, Persija, Persib, dan Cilegon United.

Skor.id berkesempatan melakukan wawancara khusus dengan Muhammad Nasuha pada Minggu (24/1/2021).

Apa kabar Nasuha, apa kegiatan Anda sekarang?

Sehari-hari, saya mengurus keluarga termasuk membantu usaha istri di Serang. Kebetulan istri memiliki usaha dan saya ikut membantu.

Anda memiliki lisensi C AFC setelah memutuskan berhenti main, sejak kapan itu didapat...

Saya ikut lisensi C AFC pada 2018 dan Alhamdulillah sudah lulus. Sejak saat itu, saya bertekad mengaplikasikan ilmu kepelatihan tersebut.

Pada saat kompetisi vakum dan masa pandemi Covid-19 ini, apakah Anda tetap melatih?

Kebetulan sebelumnya saya adalah asisten pelatih Perserang Serang di bawahnya Pak Putut Wijanarko.

Karena kompetisi vakum, saya tetap melatih dan membantu Sekolah Sepak Bola (SSB) Gunung Pinang di Serang.

Status saya hanya diminta untuk membantu melatih saja. Kebetulan, anak pertama saya juga latihan di SSB itu.

Sedikit flashback, apakah cedera yang Anda alami menimbulkan trauma sampai kini?

Trauma cedera, saya rasa sudah tak ada lagi pikiran seperti itu. Saat ini, saya berpikir bahwa semua ini sudah takdir-Nya.

Saya sejak memutuskan tak bisa lagi main karena cedera juga tak terlalu berpikir panjang. Saya menerima ini dengan ikhlas.

Jadi, Anda resmi pensiun itu kapan?

Seingat saya, saya memutuskan untuk pensiun main pada usia 32 tahun. Tetapi, prosesnya itu sangat panjang dan terkait cedera juga.

Saya kena cedera pada 2012, ketika itu masih main untuk Persib dan lumayan parah. Saya butuh pemulihan sekitar dua tahun.

Lalu selepas itu, saya diajak coach Bambang Nurdiansyah gabung Cilegon United pada 2014 setelah cedera pulih.

Namun di sana, saya kena cedera lagi dan hampir setahun absen karena tak operasi.

Kapan Anda akhirnya melakukan operasi?

Saya melakukan operasi pada 2015 saat Pak Rahmad Darmawan dan yayasan beliau yang juga dikelola Pak Hendrik menawarkan operasi.

Sejauh ini, saya tiga kali operasi dan cedera itu sepertinya belum 100 persen pulih.

Lalu, saya memutuskan tak lagi aktif karena cedera masih sering terasa.

Apakah Anda selepas tak lagi berstatus pesepak bola tak lagi tampil di lapangan hijau?

Tidak. Cedera memang masih sedikit terasa, tetapi saya tetap bisa main untuk sepak bola yang fun.

Selain itu, saya juga rajin ke gym karena itu menjadi bagian penting untuk cedera ini.

Sebab dengan latihan fitness, maka cedera saya akan makin berkurang sakitnya dan otot-otot juga terlatih.

Kembali ke soal kepelatihan yang Anda tekuni sekarang. Apa filosofi melatih Anda?

Saya ini adalah bek kanan yang pernah main sebagai striker maupun gelandang pada saat masih usia muda.

Jadi, saya lebih menekankan ke pemain soal penguasaan bola. Jika bermain sepak bola sering kehilangan bola, maka permainan itu tak bisa dinikmati.

Mungkin, itu yang menjadi filosofi saya dalam melatih, terutama saat menangani pemain usia dini atau pembinaan.

Terakhir, pilih mana, melatih pemain usia dini atau menjadi asisten pelatih klub level senior seperti sekarang yang Anda jalani?

Kalau saat ini, saya masih ingin melatih tim di liga walau menjadi asisten pelatih.

Soalnya kalau melatih level grassroot, kami benar-benar harus memiliki kesabaran ekstra.

Jelas, ini berbeda dengan melatih pemain yang sudah masuk level kompetisi senior.

Ikuti juga InstagramFacebook, dan Twitter dari Skor Indonesia. 

Baca juga Wawancara Eksklusif Skor.id lainnya:

Wawancara Eksklusif Selamet Riadi: Shin Tae-yong Bisa Hidupkan Fighting Spirit Timnas Indonesia

Wawancara Eksklusif Abraham Damar: Lester Prosper dan Brandon Jawato Berpengaruh Besar di Timnas Basket  

 

 

Skor co creators network
RIGHT_ARROW
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
RIGHT_ARROW

THE LATEST

Empat bintang Real Madrid: Vinicius Junior, Jude Bellingham, Kylian Mbappe, dan Rodrygo Goes, bawa klubnya menang atas Espanyol. (Hendy Andika/Skor.id).

La Liga

Real Madrid Akhiri 2024 dengan 'Sprint', 16 Gol dalam 5 Laga Terakhir

Real Madrid berhasil menemukan irama serangan terbaiknya di pengujung tahun 2024 ini.

Irfan Sudrajat | 24 Dec, 16:51

ASEAN Championship 2024 (Piala AFF 2024). (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id)

Timnas Indonesia

Persaingan Top Skor ASEAN Championship 2024: Striker Timnas Singapura Dikepung Thailand

Persaingan dalam daftar pencetak gol terbanyak Piala AFF 2024 hingga selesai babak penyisihan grup.

Taufani Rahmanda | 24 Dec, 14:45

pelatih persija carlos pena

Liga 1

Bursa Transfer Paruh Musim Liga 1 2024-2025, Pelatih Persija Punya Rencana tapi Lihat Bujet

Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena bicara aktivitas di jendela transfer pertengahan musim Liga 1 2024-2025.

Sumargo Pangestu | 24 Dec, 14:33

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. (Hendy Andika/Skor.id).

Liga Inggris

Pep Guardiola Ucapkan Selamat Natal, Bela Erling Haaland terkait Krisis Man City

Pep Guardiola berharap memberikan kado Natal bagi fans Manchester City dan menegaskan krisis timnya bukan karena performa Erling Haaland.

Irfan Sudrajat | 24 Dec, 13:43

Diego Rios, pelatih asal Spanyol yang akhirnya diresmikan bakal menangani Bintang Timur Surabaya pada Pro Futsal League 2023-2024. (M Yusuf/Skor.id)

Futsal

Diego Rios Soroti Kekurangan Bintang Timur Surabaya di Awal Pro Futsal League 2024-2025

Pelatih Bintang Timur Surabaya, Diego Rios bicara penampilan timnya pada awal Pro Futsal League 2024-2025.

Taufani Rahmanda | 24 Dec, 13:06

Liga Inggris 2024-2025. (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id).

Liga Inggris

Liga Inggris 2024-2025: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap

Berikut ini jadwal, hasil, dan klasemen, serta profil klub lengkap Liga Inggris 2024-2025 yang akan diupdate sepanjang musim bergulir.

Irfan Sudrajat | 24 Dec, 12:45

La Liga 2024-2025 (Liga Spanyol). (Hendy Andika/Skor.id).

La Liga

La Liga 2024-2025: Jadwal, Hasil, dan Klasemen

Berikut ini jadwal lengkap, hasil, dan klasemen La Liga (Liga Spanyol) musim 2024-2025.

Pradipta Indra Kumara | 24 Dec, 12:44

Kompetisi Liga Italia 2024-2025 dimulai pada Sabtu (17/8/2024) lalu. (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id).

Liga Italia

Liga Italia 2024-2025: Jadwal, Hasil, dan Klasemen

Liga Italia 2024-2025 telah bergulir pada Sabtu (17/8/2024) lalu, berikut ini jadwal, hasil, dan klasemen yang diupdate sepanjang musim ini bergulir.

Irfan Sudrajat | 24 Dec, 12:43

Lautaro Martinez dan penalti. (Yusuf/Skor.id).

Liga Italia

Lautaro Martinez Mengalami Kebuntuan, 8 Laga Beruntun Tanpa Gol

Kemenangan Inter Milan atas Como menyisakan sorotan terhadap Lautaro Martinez yang dalam 548 menit tanpa mampu mencetak gol.

Irfan Sudrajat | 24 Dec, 12:32

Persib Bandung - M Yusuf - Skor.id

Liga 1

Obituari: Dedikasi Dokter Rafi Gani, 16 Tahun Dampingi Persib dan Dua Kali Juara

Dokter tim Persib Bandung, dr. Rafi Gani meninggal dunia pada Senin (23/12/2024) malam.

Sumargo Pangestu | 24 Dec, 12:05

Load More Articles