- Timnas U-19 Indonesia tetap berangkat ke Spanyol meski Piala Dunia U-20 2021 resmi dibatalkan.
- Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengungkapkan bahwa keberangkatan timnas U-19 Indonesia ke Spanyol untuk menjaga mental pemain.
- Di Spanyol, timnas U-19 Indonesia akan melakoni beberapa laga uji coba.
SKOR.id - Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, mengungkapkan alasan tetap memberangkatkan timnas U-19 Indonesia ke Spanyol.
Timnas U-19 Indonesia tetap dibawa menimba ilmu ke Spanyol meski gelaran Piala Dunia U-20 2021 dibatalkan.
Timnas U-19 Indonesia telah tiba di Spanyol pada akhir Desember lalu, rencananya pemusatan latihan (TC) ini akan berlangsung hingga akhir Januari.
Keberangkatan timnas U-19 Indonesia ke Spanyol sempat diliputi tanda tanya, sebab beberapa hari sebelumnya Piala Dunia U-20 2021 resmi dibatalkan oleh FIFA.
Piala Dunia U-20 akan diselenggarakan lagi pada 2023 sehingga mayoritas generasi timnas U-19 Indonesia saat ini dipastikan tak bisa masuk skuad.
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, membeberkan alasan tetap mengirim timnas U-19 Indonesia ke Spanyol meski dipastikan tak bisa tampil di Piala Dunia U-20 2021.
"Bahwa di samping untuk pemusatan latihan (TC) dan sparring di Spanyol, PSSI juga memandang perlu untuk menjaga mental dan psikologi anak-anak timnas U-19 Indonesia," kata Yunus Nusi dilansir dari laman PSSI.
"Mereka sudah kecewa tidak bisa tampil di Piala Dunia U-20 2021, masa ke Spanyol juga dibatalkan? Kalau ke Spanyol dibatalkan, pasti akan lebih menambah kekecewaan mereka," Yunus melanjutkan.
Timnas U-19 Indonesia rencananya akan menggelar beberapa laga uji coba di Spanyol.
Namun dua laga uji coba yang sedianya digelar pada 3 dan 5 Januari harus dibatalkan.
Jika tak mengalami perubahan lagi, timnas U-19 Indonesia akan menghadapi Gimnastic de Tarragona pada Kamis (7/1/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Timnas U-19 Indonesia Lainnya:
Menpora Tunggu Proyeksi PSSI Soal TC Jangka Panjang Timnas U-19 Indonesia
Begini Kategori Usia Timnas U-19 dan Timnas U-16 yang Dipersiapkan PSSI di 2021
Satu Pemain Keturunan Sudah Gabung Timnas U-19 Indonesia, Ini Tekadnya untuk Garuda Muda