- Timnas Indonesia U-19 asuhan Shin tae-yong sudah tiba di Kroasia pada Minggu (30/8/2020) pagi waktu setempat.
- Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong langsung memberikan porsi latihan sore harinya.
- Diyakini, Shin Tae-yong ingin para pemain timnas Indonesia U-19 beradaptasi dengan cuaca di Kroasia.
SKOR.id - Pelatih kepala timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong langsung menggeber latihan setibanya di Kroasia.
Timnas Indonesia U-19 sudah tiba di Kroasia, tepatnya Kota Zagreb, Minggu (30/8/2020) sekitar pukul 10.00 pagi waktu setempat.
Mereka terbang menuju Kroasia sekaligus dilepas Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, pada Jumat (28/8/2020) malam.
Rombongan timnas Indonesia U-19 juga disambut oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kroasia yang diwakili Elbanita Lingkan Surya begitu mendarat di Bandara Franjo Tudman, Zagreb.
Seakan tak ingin menunggu lama, Shin Tae-yong langsung mengajak para pemain timnas Indonesia U-19 berlatih pada sore harinya.
Diyakini Shin Tae-yong ingin Amiruddin Bagas Kaffa dan kawan-kawan cepat beradaptasi dengan lapangan serta cuaca di Zagreb, Kroasia.
Adapun suhu udara di Kroasia saat ini cukup panas berkisar 26 hingga 28 derajat celcius.
"Setelah melakukan perjalanan panjang ke Kroasia dan tiba di hotel, pemain langsung makan siang dan istirahat sebentar," kata Shin Tae-yong dalam laman PSSI.
"Setelah itu kami langsung menjalani latihan di lapangan dengan para pemain," pelatih asal Korea Selatan itu menambahkan.
Shin Tae-yong berterima kasih kepada Iriawan karena sudah berusaha memberikan yang terbaik untuk skuad Garuda Muda.
Lebih dari itu, Shin Tae-yong juga menjamin, selama di Kroasia para pemain timnas Indonesia U-19 akan berlatih ekstra keras.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan) yang selalu mendukung penuh timnas Indonesia U-19," ujar Shin Tae-yong.
"Selama di sini (Kroasia), para pemain akan bekerja keras demi raihan prestasi timnas U-19 nantinya," Shin Tae-yong menjelaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Shin Tae-yong lainnya:
Pesan Shin Tae-yong kepada Serdy Ephyfano dan Ahmad Afhridzal
Harapan Shin Tae-yong Terkait TC Timnas Indonesia U-19 di Kroasia