- Perayaan HUT ke-93 Persebaya Surabaya tahun ini berlangsung dengan sederhana.
- Menurut CEO Persebaya, perayaan HUT ke-93 ini berlangsung dengan khidmat.
- Salah satu cara Persebaya merayakan HUT ke-93 dengan memotong tumpeng di kantor.
SKOR.id - Persebaya Surabaya merayakan ulang tahun ke-93, hari ini, Kamis (18/6/2020). Klub kebanggaan warga Surabaya ini didirikan pada 18 Juni 1927.
Ulang tahun kali ini dirayakan dengan sederhana. CEO Persebaya, Azrul Ananda, bersama manajer tim, Candra Wahyudi, potong tumpeng di kantor Persebaya.
Pada acara yang disiarkan daring tersebut, Azrul menyampaikan ini merupakan yang keempat merasakan ulang tahun sebagai CEO Persebaya.
"Merupakan sesuatu yang spektakuler, merayakan kembalinya Persebaya di kancah nasional setelah sekian tahun tidak diakui," ujar Azrul.
Azrul menambahkan, perayaan ke-91 adalah tahun pertama merasakan Liga 1. "Lalu yang ke-92 adalah momen Persebaya terus melangkah naik," katanya.
Menurutnya ulang tahun ke-93 seharusnya menjadi spesial. "Karena tahun ini kami untuk kali pertama punya target khusus bersaing berebut juara," ia membeberkan.
Hanya saja, kata Azrul, pandemi virus corona justru memaksa HUT ke-93 ini menjadi sesuatu yang unprecedented atau belum pernah terjadi.
"Kita menghadapi sesuatu yang belum ada contohnya dalam sejarah dunia. Di tengah ulang tahun ini, kita harus memikirkan hal-hal yang jauh lebih penting di atas sepak bola," katanya.
Bagi suami Ivo Ananda ini, yang terpenting adalah kesehatan dan keselamatan bersama, utamanya pemain Persebaya dan Bonek serta Bonita.
"Apalagi, pandemi memberi ancaman bukan hanya kesehatan, tapi juga ekonomi. Tentu kami berharap segalanya segera normal, bukan sekadar new normal," ujarnya.
Azrul juga berharap agar semua pendukung Persebaya bisa saling menjaga diri saat ini. Saat kondisi pulih, Persebaya akan berupaya memuaskan hasrat Bonek.
"Bonek harus sehat, seluruh keluarga bonek harus sehat. Kalau bonek sehat, Persebaya juga sehat. Bukan hanya untuk sekarang atau tahun ini, tapi selamanya," ucap Azrul.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Shin Tae-yong: Pelatih Bukan Pesulap, Butuh Proseshttps://t.co/l22b1QZJDw— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 18, 2020
Berita Persebaya Lainnya:
Green Force Shopping Fest, Kolaborasi Online Persebaya untuk Indonesia
Kemenangan pada Laga Unik Tim yang Diperkuat Eks-pilar Persebaya di Liga Tajikistan
HUT Persebaya ke-93, Manis-Pahit Perjalanan, dan Asa Berprestasi pada Liga 1