- PSS Sleman jadi salah satu klub Liga 1 yang mendukung PT LIB lakukan penangguhan kompetisi.
- Pelatih Dejan Antonic meminta anak asuhnya tetap berada di rumah karena Yogyakarta sudah terpapar virus corona.
- Para pemain dapat tips dari dokter tim untuk mengonsumsi makanan bergizi dan suplemen penambah imun tubuh.
SKOR.id - Pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic, mengimbau para pemainnya untuk beraktivitas di dalam rumah agar tidak tertular virus corona.
PSS Sleman menjadi salah satu klub yang memberi libur panjang pada pemainnya ketika PT Liga Indonesia Baru (LIB) menangguhkan kompetisi Liga1 2020 karena wabah virus corona atau Covid-19.
Awalnya, anak asuh Dejan Antonic diberi waktu istirahat dua pekan, tetapi kemudian libur ditambah tanpa batasan waktu.
Keputusan itu diambil setelah PT LIB juga menangguhkan kompetisi hingga waktu yang belum ditentukan.
Keputusan untuk meliburkan tim cukup lama diambil oleh manajemen Elang Jawa setelah berdiskusi dengan tim pelatih.
Baca Juga: Manajemen Persita Awalnya Tak Tahu Hubungan Maitimo-Agnez Mo
Mereka pun sepakat bahwa tim PSS Sleman diliburkan lama supaya terhindar dari wabah corona yang saat ini sudah masuk provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Hal itulah yang menjadi alasan Dejan Antonic memina timnya istirahat dirumah dan mengurangi aktivitas di tempat terbuka yang memungkinkan bertemu banyak orang.
"Saya minta pemain untuk lebih baik tetap berada di dalam rumah dan mengurangi aktivitas di luar rumah," kata Dejan Antonic.
"Karena, saya dengar Yogyakarta dan Solo sudah kena virus ini dan kita harus lebih hati-hati," pelatih asal Serbia tersebut menambahkan.
Baca Juga: Fredyan Wahyu Sugiantoro, Sinarnya Bersama PSIS Semarang Diganggu Virus Corona
Meski diliburkan, para pemain PSS Sleman tetap diminta untuk melakukan latihan mandiri, terutama untuk menjaga kondisi fisik.
Selain itu, dokter tim PSS Sleman pun telah memberikan tips kepada para pemain untuk terhindar dari virus corona.
Beberapa tips merupakan prosedur umum pencegahan virus seperti cuci tangan secara rutin dan menghindari kontak fisik dengan banyak orang.
Dokter tim PSS Sleman, Elwizan Aminuddin, juga meminta Bagus Nirwanto dan rekan-rekan untuk mengonsumsi makanan yang bergizi dan suplemen yang dapat menambah imun tubuh.