- Paul Pogba diberitakan selangkah lagi gabung Juventus.
- Gelandang timnas Prancis ini akan menandatangani kontrak empat tahun di Allianz Turin.
- Nilai kesepakatan Pogba dengan Juventus diklaim bisa mencapai 80 juta euro atau Rp1,2 triliun.
SKOR.id - Paul Pogba segera menuntaskan transfer ke Juventus sebagai agen bebas setelag kontraknya di Manchester United tak diperpanjang, demikian dilansir Goal.
Pemain 29 tahun ini sebelumnya pernah menghabiskan empat tahun bersama I Bianconeri antara 2012 dan 2016.
Saat itu Massimiliano Allegri berhasil mengeluarkan potensi terbaik Paul Pogba, yang meraih Scudetto empat musim berturut-turut.
Pogba juga membantu La Vecchia Signora menyabet penghargaan Coppa Italia dan Supercoppa Italiana masing-masing dua kali.
Penampilan impresifnya kalah itu membuat the Red Devils rela merogoh kocek 89 juta pound demi memulangkannya ke Old Trafford.
Namun karier pemain internasional Prancis ini bersama United tidak semulus perkiraan. Tim yang akan diasuh Erik ten Hag mulai musim 2022-2023 ini pun memastikan sang pemain akan meninggalkan klub saat kontraknya kedaluwarsa pada 30 Juni.
Walau flop di Theatre of Dreams, Pogba tidak sepi peminat. Paris Saint-Germain dan Real Madrid disebut berusaha menggagalkan rencana I Bianconeri memulangkannya musim panas ini.
Tapi Juventus-lah yang jadi pilihan pemain 29 tahun tersebut. Gazzetta dello Sport melaporkan, dia akan mengantungi hingga 10 juta euro per musim termasuk bonus.
Saat ini negosiasi transfer Pogba ke Juventus tengah diurus pengacara Rafaela Pimenta, yang menggantikan peran Mino Raiola. Dia diyakini akan menandatangani kontrak berdurasi empat tahun, bukan tiga seperti yang diberitakan sebelumnya.
Laporan tersebut menambahkan, Pogba ingin menjadi pusat proyek Juventus setelah mengalami periode sulit selama enam musim di United, di mana dia terakhir kali menyabet gelar pada 2017 saat juara Liga Europa di bawah komando Jose Mourinho.
Masih dari laporan yang sama, nilai kesepakatan Pogba bisa mencapai 80 juta euro termasuk kontrak, biaya agensi, serta berbagai bonus yang tertera dalam kontrak sang pemain.
Berita Paul Pogba Lainnya
Paul Pogba Tentukan 3 Syarat untuk Klub yang Mau Tanda Tangannya
Dilepas Gratis, Manchester United Masih Harus Bayar Paul Pogba Rp68 Miliar